nusabali

KONI Badung Minta Cabor Punya Agenda Hingga 2025

  • www.nusabali.com-koni-badung-minta-cabor-punya-agenda-hingga-2025

MANGUPURA, NusaBali - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Badung dijadwalkan menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerkab) pada pertengahan Februari 2024 ini. Karena itu, seluruh cabang olahraga yang menjadi anggota diharapkan mempersiapkan laporan dan berbagai agenda yang akan dilakukan hingga tahun 2025 mendatang.

Ketua Umum KONI Badung, Made Nariana mengatakan, pada 16 Februari nanti seluruh cabor di Badung akan menggelar Rakerkab. Kegiatan itu untuk melakukan pemetaan dan melihat agenda masing-masing cabor selama 2024 dan menyongsong Porprov 2025. 

"Agenda itu sudah kita sampaikan ke masing-masing cabor. Sehingga mereka sejak dini mempersiapkan laporannya," terang Nariana, Jumat (26/1)
 
Nariana berharap semua Pengkab Cabor mempersiapkan bahan-bahan laporan mengenai agenda pada 2024 sampai 2025. Nariana juga berharap dalam laporan itu, cabor harus melakukan pemetaan dan kegiatan khususnya bagi cabor yang meloloskan atlet ke PON maupun persiapan Porprov 2025. 
 
"Ya perlu diketahui apa yang dilakukan cabor untuk memenangkan PON Sumatera Utara dan  Aceh. Selain itu, untuk mengetahui persiapan agar tetap mempertahankan sebagai juara umum Porprov Bali 2025," kata Nariana.

Karena itu, kata Nariana, cabor yang ada harus menyusun agenda mendatang. Bahkan, adanya Rakerkab itu akan diketahui cabor yang aktif menggelar kegiatan dan menjaring bibit-bibit atlet di daerah Gumi Keris itu. 

"Harapannya Pengkab Cabor ini melaksanakan berbagai kegiatan atau mengikuti kejuaraan baik di tingkat daerah maupun nasional. Inilah yang ingin kita tahu dalam Rakerda itu nanti," kata Made Nariana.dar

Komentar