nusabali

Senegal Tuntut Prancis Didiskualifikasi

  • www.nusabali.com-senegal-tuntut-prancis-didiskualifikasi

JAKARTA, NusaBali - Media Senegal, Wiw Sport pada Kamis (23/11) mengabarkan, Federasi Sepak Bola Senegal (FSF) melapor ke FIFA karena Timnas Prancis U-17 menurunkan pemain yang dianggap tidak sah di Piala Dunia U-17 2023.

Senegal  mempermasalahkan partisipasi Yanis Issoufou bersama Prancis U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Pasalnya, Yanis Issoufou bermain untuk Timnas Niger U-17 di Kualifikasi Piala Afrika U-17 2023 yang juga jadi jalur wakil Afrika ke Piala Dunia U-17 2023.

Yanis Issoufou dua kali memperkuat Niger U-17 di Grup B Zona B Barat Kualifikasi Piala Afrika U-17 2023 melawan Timnas Pantai Gading U-17 dan Timnas Benin U-17 pada tahun lalu.

Issoufou mencetak gol saat Niger U-17 dibantai Pantai Gading U-17 1-6 dan membobol gawang Benin U-17 saat menang 3-1 sekaligus terpilih sebagai man of the match. Pemain kelahiran lahir di Nimes, Prancis, pada 28 Oktober 2006, itu memang tidak bermain kontra Senegal U-17, tapi selalu berlaga di Grup E Piala Dunia U-17 2023.

Issoufou jadi starter saat Prancis menang 3-0 atas Burkina Faso. Dia juga turun sebagai pengganti saat Prancis mengalahkan Korea Selatan, dan berlaga sejak menit pertama saat menghajar Amerika Serika 3-0.  Striker Montpellier B itu membukukan dua assist bagi Prancis U-17 di Piala Dunia U-17 2023.

"Dalam suratnya, FSF meminta FIFA mendiskualifikasi Prancis U-17 dari Piala Dunia U-17 2023 karena menurunkan pemain yang tidak memenuhi syarat," tulis surat FSF kepada FIFA dinukil dari Wiw Sport.

Sebelumnya, media Afrika Sport News Africa mengabarkan, Burkina Faso juga berencana mengadukan Yanis Issoufou kepada FIFA. Issoufou dianggap bermain di "kejuaraan yang sama" dengan dua negara berbeda di Piala Afrika U-17 2023 dan Piala Dunia U-17 2023, dan kondisi itu disebut dilarang FIFA.

"Perubahan kewarganegaraan olahraganya tidak diberitahukan kepada FIFA dan beberapa anggota manajemen Prancis U-17 tidak mengetahui masa lalunya di bawah seragam Niger," tulis Sport News Africa.

Senegal disingkirkan Prancis dalam babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 pada Rabu (22/11) malam WITA. Senegal kalah 3-5 dari Prancis setelah imbang 0-0 selama 90 menit di JIS, Jakarta. *

Komentar