nusabali

Tabrakan, Dua Pemotor Dilarikan ke RS

  • www.nusabali.com-tabrakan-dua-pemotor-dilarikan-ke-rs

SINGARAJA, NusaBali
Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua sepeda motor terjadi di Jalan Ahmad Yani KM 3,8 tepatnya di sebelah barat Planet Gadget, Kelurahan Banyuasri, Kecamatan/Kabupaten, Buleleng, Sabtu (17/9) malam sekitar pukul 20.30 Wita.

Akibatnya, dua orang pengendara motor mengalami luka-luka hingga dilarikan ke rumah sakit. Kecelakaan tersebut melibatkan sepeda motor Honda Revo DK 5414 UU dengan Honda Vario DK 2492 UAA. Awalnya, pengendara Revo DK 5414 UU, Made Setiadnya, 70, datang dari arah timur menuju ke arah barat. Pemotor asal Lingkungan Banyuning Barat, Kelurahan Banyuning, Kecamatan Buleleng ini kemudian berbelok ke kanan hendak ke utara.

Pada saat bersamaan muncul sepeda motor Honda Vario DK 2492 UAA dari arah barat menuju ke timur, yang dikendarai Kadek Arimbawa, 52, asal Banjar Dinas Tegal, Desa Sangsit, Kecaman Sawan. Saat itu, Arimbawa tidak mengetahui jika ada sepeda motor yang menyebrang sehingga langsung menabrak motor Revo DK 5414 UU.

Akibat benturan keras dalam kecelakaan tersebut, kedua pemotor langsung terjungkal ke aspal. Keduanya pun mengalami sejumlah luka-luka. Made Setiadnya, mengalami bengkak pergelangan tangan kiri, lecet kaki kanan, dan dirawat di RS TNI AD Singaraja. Sedangkan Kadek Arimbawa, mengalami robek kepala bagian belakang dan dirawat di RSUD Buleleng.

Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Sumarjaya mengatakan, kecelakaan lalu lintas tersebut masih ditangani unit Laka Sat Lantas Polres Buleleng. "Kecelakaan diduga karena kurang berhati-hatinya pengendara Honda Vario DK 2492 UAA saat melintas dan menabrak kendaraan yang sedang menyebrang, sehingga terjadi laka lantas," jelasnya.*mz

Komentar