nusabali

Atensi Balapan Liar, Polisi Patroli ke Jembatan Merah

  • www.nusabali.com-atensi-balapan-liar-polisi-patroli-ke-jembatan-merah

SEMARAPURA, NusaBali - Masyarakat mengeluhkan aksi balapan liar di jembatan merah eks galian C Klungkung. Personel Polres Klungkung langsung menggelar patroli ke jembatan merah, Senin (13/11) malam.

Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta mengatakan, personel turun untuk menindaklanjuti informasi dan keluhan masyarakat saat kegiatan Jumat Mesadu. “Kami kerahkan patroli gabungan dari Satuan Samapta, Sat Lantas, dan Polsek jajaran untuk intensifkan patroli pada malam hari,” ujar AKBP Sadiarta. 

Patroli gabungan ini adalah kegiatan preventif atau pencegahan agar anak-anak muda tidak melakukan kegiatan balapan liar atau speeding. Kapolsek Klungkung Kompol I Gusti Putu Dharmanatha mengatakan, secara gencar dan rutin melaksanakan patroli malam. Kompol Dharmanatha mengimbau anak-anak muda yang nongkrong di jembatan merah agar membubarkan diri. Jangan melakukan kegiatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain. “Apalagi sampai melakukan balapan liar, mengganggu keamanan dan ketertiban berlalu lintas,” tegas Kompol Dharmanatha. 

Sebelumnya, Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta didampingi Wakapolres Kompol I Komang Sura Maryantika menggelar Jumat Mesadu di Balai Banjar Lekok, Desa Sampalan Kelod, Kecamatan Dawan, Klungkung, Jumat (10/11). Masyarakat yang hadir banyak mengeluhkan balapan liar yang sering terjadi di jembatan merah wilayah eks galian C. 7 wan

Komentar