nusabali

Tidak Selalu Bunga, Ini Hadiah Valentine Menarik Lainnya

  • www.nusabali.com-tidak-selalu-bunga-ini-hadiah-valentine-menarik-lainnya

DENPASAR, NusaBali.com
Seminggu jelang perayaan hari kasih sayang atau hari Valentine, berbagai persiapan hadiah seperti bunga, cokelat, boneka, mulai dilakukan. Ini karena hadiah juga menandakan rasa sayang dan cinta.

Namun, bunga, cokelat ataupun boneka sudah cukup mainstream. Kini, telah muncul banyak kreasi lain yang bisa dijadikan hadiah hari Valentine yang tak kalah berkesan.

Beberapa di antaranya yang bisa dipertimbangkan adalah buket donat. Jika buket bunga asli maupun palsu sudah terlalu sering, kini buket donat bisa dijadikan alternatif baru untuk hadiah Valentine. Donat yang memiliki berbagai macam rasa bisa dipadupadankan sesuai selera orang tersayang. Membuat buket donat juga bisa dilakukan sendiri dan caranya cukup mudah.

Selain buket donat, ada juga lilin beraroma, wine, handuk couple, atau surprise gift-box. Sana Gift Box yang telah menyediakan jasa pembuatan gift box yang melayani pemesanan ke seluruh Indonesia rupanya sering membuat hadiah-hadiah yang cukup anti-mainstream.

Meskipun saat ini masih melayani secara online, Sana Gift Box juga siap menerima request khusus customernya. “Kami memang bisa menyesuaikan request dari customer, maksimal pemesanan H-2 biar tidak kelabakan mencari barangnya,” ujar Ira Pongsisonda, owner Sana Gift Box, Kamis (4/2/2021).


Dengan range harga yang cukup terjangkau, mulai dari Rp 75 ribu hingga Rp 100 ribu, pelanggan Sana Gift Box sudah bisa mendapatkan gift box berisi gelas atau piring dengan motif unik juga handuk couple. Gift box barang-barang tersebut juga menjadi produk yang paling banyak dicari di Sana Gift Box. “Nanti harganya menyesuaikan lagi jika customer kita ingin request yang lainnya, tapi untuk saat ini produk itu yang cukup banyak dicari,” imbuh Ira lagi.  Sana Gift Box juga melayani pengiriman ke seluruh Indonesia. Ira sempat mengungkapkan saat ini Sana bahkan sedang mengerjakan project gift box untuk event wedding di Kupang.

Sementara itu Pick Florist menyiapkan kado Valentine bukan sekadar bunga. Toko yang berlokasi di Jalan Plawa 59 Denpasar ini juga menyertakan wine sebagai bagian  buket bunga. “Kami memang fokus ke bunga tapi kalau ada customer yang request tambahan item lain, misalnya wine, kami  bisa sediakan, yang penting customernya sudah mengetahui juga jenis wine seperti apa, nanti kita bisa atur dan belikan juga,” ujar Tiara Carina, owner Pick Florist. Tambahan item inilah yang dirangkai tim Pick Florist dalam bentuk buket bunga. “Kalau bunga yang paling banyak dicari tetap mawar,” jelas Tiara lagi.

Rentang harga paket Valentine yang ditawarkan Pick Florist juga beragam. Mulai dari Rp 65 ribu untuk setangkai bunga mawar segar kualitas impor, hingga Rp 850 ribu untuk buket bunga dengan ukuran cukup besar. Pick Florist sendiri sedang melakukan open order hingga tanggal 8 Februari 2021. Diskon 10% juga tersedia jika customer order sebelum tanggal tersebut.

Selain itu, pihak Pick Florist juga dapat menyesuaikan budget dan permintaan khusus dari customer. “Kami akan mendahulukan customer yang sudah order sampai tanggal 8. Kalau misalkan ordernya cukup mendadak misalkan sehari sebelumnya mungkin tidak bisa kita terima kalau tim kami sedang mengerjakan full juga,” jelas Tiara. Hal ini dikarenakan banyak sekali customer Pick Florist yang order berdekatan dengan hari Valentine.

Ide hadiah Valentine yang anti-mainstream di atas bisa dicoba untuk diberikan ke orang tersayang. Hadiah spesial untuk orang spesial bisa mulai dipersiapkan dari sekarang.*

Komentar