nusabali

Diguyur Hadiah Menggiurkan Penuh Makna Simbolik di Jalan Sehat Prabowo-Gibran 2

  • www.nusabali.com-diguyur-hadiah-menggiurkan-penuh-makna-simbolik-di-jalan-sehat-prabowo-gibran-2

DENPASAR, NusaBali.com – Bukan hanya diguyur hujan yang membasahi Kota Denpasar pada Minggu (4/2/2024) pagi hingga siang hari. Namun peserta Jalan Sehat Prabowo-Gibran 2 di kawasan Niti Mandala juga diguyur hadiah menggiurkan, mulai modal usaha bagi pelaku usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) hingga rumah.

Doorprize yang dijanjikan pada event yang diikuti 120.000 peserta ini memang benar-benar menggoda. Betapa tidak, tersedia rumah di Abiansemal, Kabupaten Badung bagi dua pemenang, lalu dua unit mobil, 16 sepeda motor, 8 sepeda listrik, 10 paket liburan ke Labuan Bajo,  hingga modal usaha masing-masing Rp 1 juta bagi 17 pemenang.

Heri Hendriawan (60), salah satu peserta Jalan Sehat Prabowo-Gibran 2, menceritakan bahwa dirinya bersama keluarga sudah berada di lokasi sekitar pukul 05.45 Wita. Hadir lebih awal di lokasi, dilakukan Heri untuk bisa mengikuti rangkaian kegiatan secara penuh.

“Kami berangkat duluan ke lokasi, supaya bisa ikut kegiatan jalan sehat, termasuk menghindari kemacetan, apalagi dengan jumlah peserta yang sangat banyak ini,” kata Heri.

Menariknya, pemberian hadiah memiliki arti tersendiri. Sebanyak 2 rumah dan 2 mobil menandakan Partai gerindra sebagai peserta Pemilu 2024 dengan nomor urut 2. Lalu angka 2 juga menjadi nomor urut pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam kontestasi Pilpres 2024.

“Jumlah 16 sepeda motor menandai HUT ke-16 Partai Gerindra pada 6 Februari mendatang,” kata Ketua DPD Partai Gerindra Bali, Made Muliawan Arya alias De Gadjah.

Sementara itu modal usaha UMKM  kepada 17 peserta pemenang dan 10 orang penerima paket liburan gratis, juga memiliki maknanya tersendiri. Angka 17 dan 10 sengaja disiapkan panitia sebagai simbol tanggal 17 bulan Oktober (10), yang menjadi tanggal lahir dari Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. *ol4

Komentar