nusabali

Krama Ban Berswadaya Pasang Pipa 1.750 Meter

  • www.nusabali.com-krama-ban-berswadaya-pasang-pipa-1750-meter

AMLAPURA, NusaBali
Krama Banjar Daya, Desa Ban, Kecamatan Kubu, Karangasem, antusias bergotongroyong memasang pipa 1.750 meter, secara swadaya.

Pipa ini untuk kelancaran mengalirkan air yang dibutuhkan masyarakat.  Kegiatan itu dipimpin Perbekel Ban I Gede Tamu Sugiantara, dibantu Babinsa (Bintara Pembina Desa) Desa Ban Sertu Adolfino, Ketua BPD (Badan Musyawarah Desa)  I Ketut Diasa, di Banjar Daya, Desa Ban, Kecamatan Kubu, Kamis (5/3).

Pengerjaan memasang pipa dengan ukuran 1 dim itu, sebenarnya mengganti pipa yang lama yang telah rusak. Mengingat dukungan masyarakat antusias, 85 krama yang turun menanam pipa, sehingga pemasangan cepat tuntas dalam waktu 12 jam.

Selama ini masyarakat Banjar Daya berpenduduk 527 jiwa, memanfaatkan air dari Mar Air Kasian. Pipa yang dipasang tersebut merupakan bantuan dari relawan Angel Heart Denpasar.

"Saya membantu memotivasi krama masyarakat memasang pipa, agar tidak kesulitan mendapatkan air minum," jelas Babinsa Desa Ban Sertu Adolfino.

Sebab, selama ini krama di Banjar Daya kesulitan air bersih, terutama di musim panas. Desa Ban berpenduduk 13.726 jiwa, mewilayahi 15 banjar, rata-rata kesulitan air bersih, yang secara geografis lokasinya di pegunungan, yakni: Banjar Ban, Banjar Belong, Banjar Bonyoh, Banjar Bunga, Banjar Cegi, Banjar Cutcut, Banjar Darmaji, Banjar Daya, Banjar Dlundungan, Banjar Jatituhu, Banjar Manik Aji, Banjar Panek, Banjar Pengalusan, Banjar Pucang dan Banjar Temakung.

Perbekel Ban I Gede tamu Sugiantara mengatakan, tidak semua banjar memiliki mata air. Kebanyakan krama memiliki cubang untuk penampungan air hujan. Selama musim hujan, kebutuhan air masih mencukupi, akan bermasalah jika memasuki musim panas. "Sekarang ini mulai musim hujan, kebutuhan air untuk krama masih mencukupi, karena cubang-cubang krama terisi air," kata I Gede Tamu Sugiantara.*k16

Komentar