nusabali

Atlet Petanque Bali Go International‬

  • www.nusabali.com-atlet-petanque-bali-go-international

Olahraga petanque yang tergolong baru di Bali, saat ini sudah mencetak atlet terbaiknya; Gede Wirabuana Putra. 

DENPASAR, NusaBali 
Atlet petanque di nomor triple putra asal Universitas Udayana tersebut akan mengikuti kejuaraan ASEAN University Games yang akan berlangsung di Singapura 12-19 Juli mendatang. “Ini turnemen internasional pertama saya. Nanti saya akan berpasangan dengan atlet dari Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dan Universitas Siliwangi,” ungkap Wirabuana Putra saat dikonfirmasi Sabtu (2/7).

Sementara Bidang Prestasi Federasi Olahraga Petanque (FOPI) Bali Ni Putu Yuliasih menjelaskan, Indonesia akan mengikutsertakan delapan atletnya untuk berlaga di turnamen tersebut. “Ada empat atlet putri dan empat atlet putra," tegasnya. 

Target Indonesia sendiri menurutnya agar bisa meraih satu medali emas dan dua medali perak. Hal tersebut menurutnya sangat wajar, karena target tersebut merunut kepada hasil yang diraih di SEA Games lalu. “Dari kategori shooting putri, kemungkinannya akan lebih besar. Tapi, kami harus waspadai Thailand yang memiliki rekor bagus di olahraga ini,” terangnya.

Liga Petanque Bali sendiri, saat ini sudah memasuki tiga seri dari delapan seri yang akan dipertandingkan. Wirabuana Putra akan bertolak ke Jakarta untuk bergabung dengan atlet petanque pelatnas lainnya dan akan bertolak ke Singapura 12 Juli mendatang. “Berkaca pada hasil liga petanque, saya optimis meraih hasil yang maksimal,” terang Putu Yuliasih. 7dek

Komentar