nusabali

Laundry di Seminyak Ludes Terbakar

  • www.nusabali.com-laundry-di-seminyak-ludes-terbakar

Sebuah usaha laundry di Jalan Sari Dewi, Nomor 24, Lingkungan Basangkasa, Kelurahan Seminyak, Kuta, Badung ludes dilalap api, Sabtu (11/5) pukul 07.00 Wita. Belum diketahui secara pasti pemicu kebakaran itu, namun dugaan awal lantaran hubungan pendek arus (korsleting) listrik.

MANGUPURA, NusaBali

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini, tapi kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta.  Kadis Damkar dan Penyelamatan Kabupaten Badung, I Wayan Wirya, mengatakan  kebakaran yang menghanguskan bangunan laundry tersebut baru diketahui pukul 07.26 Wita. Padahal, awal mula kebakaran terjadi pukul 07.00 Wita. Meski demikian, pihaknya bergerak cepat untuk melakukan penanganan. Setelah menerima laporan, petugas langsung mengerahkan 7 unit mobil kebakaran ke TKP. "Setibanya di TKP, tim kami langsung melakukan pemadaman. Soalnya saat itu api sudah membesar," terangnya, Sabtu (11/5) siang.

Penanganan api di lokasi, tergolong cepat karena menerjunkan kekuatan penuh. Sehingga, api berhasil dijinakkan dan tidak menjalar ke bangunan lainnya. Kemudian, setelah itu dilakukan pendataan bersama petugas kepolisan. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu, hanya kerugian diperkirakan mencapai Rp 300.000.000. "Untuk penyelidikan lebih lanjut terkait pemicunya dilakukan oleh petugas kepolisian. Namun, dari pendataan awal, diduga hubungan pendek arus listrik," terangnya.

Sementara, Kanit Reskrim Polsek Kuta, Iptu I Putu Ika Prabawa, mengatakan saat kejadian laundry yang memiliki luas 12 meter x 17 meter itu dalam keadaan sepi. Sehingga tidak menimbulkan adanya korban. Terkait pemicunya, Iptu Ika mengaku masih dalam penyelidikan mendalam. Tapi, dugaan awal karena hubungan pendek arus listrik. *dar

Komentar