nusabali

Bangli Absen 7 Cabor

  • www.nusabali.com-bangli-absen-7-cabor

Tim Kontingen Porjar Bangli absen di tujuh cabang olahraga dalam Pekan Olahraga Pelajar Provinsi Bali di Denpasar, mulai Jumat (1/6) hingga Rabu (6/6).

BANGLI, NusaBali

Dari 21 cabor yang dipertandingkan, Bangli ikut 14 cabor. Namun hal itu tidak mengurangi semangat para atlet untuk meningkatkan prestasi. Bahkan, mereka menargetkan naik peringkat dari lima besar ke tiga besar.

Hal itu terungkap saat pelepasan atlet Porjar Bali oleh Bupati Bangli, Made Gianyar di halaman kantor Bupati Bangli, Jumat (1/6). Dalam laporannya Ketua Kontingen Porjar Bangli Sang Nyoman Nada mengatakan, kali ini Bangli mengirim 260 orang, termasuk atlet, pelatih dan ofisial. Atlet Porjar Bangli adalah hasil seleksi pada Porjar Bangli pada beberapa waktu lalu.

"Bangli ikuti 14 cabang dari 21 cabang yang dipertandingkan pada Porjar Bali 2018," tegas Sang Nyoman Nada.

Cabor yang diikuti adalah atletik, pencak silat, taekwondo, tenis lapangan, tenis meja, bulutangkis, judo, catur, karate, sepaktakraw, bola basket, bola volley, tenis meja dan dan wood ball. Sedangkan beberapa cabor yang tidak diikuti Bangli, yakni renang, criket, dan panjat tebing, karena minim sarana dan prasarana.

Namun berkaca dari pengalaman Porjar 2017 di Denpasar, Bangli meraih peringkat lima besar. Untuk tahun ini Bangli menargetkan masuk tiga besar. Menurut Sang Nyoman, cabang judo, atletik, pencak silat, dan karate menjadi andalan Bangli meraih medali.

Sementara itu Bupati Bangli I Made Gianyar mengharapkan para atlet Porjar Bangli mampu berjuang semaksimal mungkin. Dengan jalan menjaga kekompakan untuk meraih prestasi yang lebih tinggi. *dek

Komentar