nusabali

Ketut Ariana Tampil di AIMAG

  • www.nusabali.com-ketut-ariana-tampil-di-aimag

Cabang olahraga angkat besi menurunkan enam lifter di Asian Indoor Martial Arts Games (AIMAG) di Turkmenistan, 17-27 September.

JAKARTA, NusaBali
Salah satunya lisfter atlet asal Bali Ketut Ariana, yang baru saja meraih emas SEA Games 2017 pada kelas 77 kg. Menurut pelatih angkat besi Dirdja Wiharja, keenam atlet angkat besi ditargetkan mendapat prestasi terbaik. Keenam enam lifter yang ke AIMAG, adalah tiga putri dan tiga putra,

Mereka adalah Lisa Indriyani di kelas 48 kg, Dewi Safitri kelas 53 kg, Achhedya Jagaddhita kelas 58 kg, M. Furqon kelas 62 kg, M. Hasbi kelas 69 kg dan Ketut Ariana kelas 77 kg. “Ini pertama kali tim angkat besi tampil di AIMAG 2017. Kami belum mengetahui peta persaingannya,” kata Dirdja Wiharja, di Sekretariat Kemenpora, Senin (12/9).

Meski begitu, dipastikan atlet angkat besi dari sejumlah negara kuat di Asia seperti Cina, Korea dan Jepang ambil bagian. Dirdja pun berharap, anak didiknya dapat memetik hasil terbaik bagi tim Merah Putih. Tak ketinggalan menggunakan ajang tersebut sebagai pemanasan sebelum Asian Games 2018.

Atlet Indonesia yang berlaga di AIMAG dilepas Ketua KOI Erick Thohir dan Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi di Wisma Kemenpora. Namun dalam pelepasan itu, Ketut Ariana tidak ikut serta. Yang ikut pelepasan hanya perwakilan, Supeni dan Achhedya. Lainnya berlatih di Bandung.

Ketua KOI Erick Thohir menuturkan agar atlet yang mengikuti AIMAG fokus berjuang, lantaran prestasi yang mereka capai untuk persiapan menuju Asian Games pula. Pertandingan AIMAG tidak sama dengan di Asian Games, tetapi ini menjadi salah satu persiapan kita.

Sementara Menpora memberikan semangat kepada seluruh atlet agar berjuang meraih prestasi terbaik bagi bangsa dan negara. Ia berharap memperoleh hasil terbaik, karena kejuaraan tersebut juga menyongsong Asian Games 2018. *k22

Komentar