nusabali

Pengprov PBSI Lobi Ketua KONI Bali Hari Ini

Berharap Winda Suryaningtias Bisa Gabung ke Tim PON Bali

  • www.nusabali.com-pengprov-pbsi-lobi-ketua-koni-bali-hari-ini

DENPASAR, NusaBali - Pengurus Provinsi Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (Pengprov PBSI) Bali berencana menemui jajaran Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bali pada Rabu (24/1) siang. Langkah ini sebagai upaya komunikasi terkait salah satu pebulutangkis andalan Bali, Ni Ketut Winda Suryaningtias yang belum masuk dalam tim PON XXI/2024 mendatang.

Ketua Umum Pengprov PBSI Bali, Wayan Winurjaya tidak memungkiri terkait adanya agenda pertemuan dengan KONI Bali agar atlet Ni Ketut Winda Suryaningtias bisa bergabung bersama tiga atlet bulutangkis lainnya. "Besok (Rabu) baru kita komunikasi dengan KONI. Rencana besok siang kita menghadap ke KONI Bali," ungkap Winurjaya saat dikonfirmasi, Selasa (23/1)

Diterangkannya, agenda pertemuan dengan KONI Bali ini setelah Pengprov PBSI Bali mengusulkan atlet Ni Ketut Winda Suryaningtias dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) bersama Pengurus Pusat PBSI yang berlangsung di Jakarta beberapa waktu lalu. Yang mana, atlet yang saat ini bersama PB Djarum itu tidak bisa membela Bali karena tidak diizinkan oleh tim tersebut. "PBSI tidak bisa memutuskan, karena itu kewenangan di KONI Bali. Maka, kita tunggu keputusan dari KONI dan besok siang itu kita rapat bersama untuk membahas ini," terangnya lagi.

Untuk diketahui, atlet bulutangkis yang sudah lolos PON XXI/2024 yang digelar di Aceh dan Sumatera Utara pada September mendatang itu tercatat ada tiga orang. Mereka masing-masing Ni Kadek Dinda Amartya Pratiwi, Ni Putu Wahyu Arisanti dan Linda Angelina. Yang mana, ketiganya turun pada nomor ganda dan tunggal. Sehingga dengan kehadiran Ni Ketut Winda Suryaningtias dalam tim PON itu bisa melengkapi kekosongan tim tersebut. 

Hanya saja, selama ini atlet yang bernaung di PB Djarum itu tidak diizinkan tim untuk membela Bali dalam ajang bergengsi tersebut. Pengrov PBSI Bali sudah melakukan berbagai komunikasi dengan sejumlah pihak, baik melalui KONI Bali, tim dan juga PB PBSI. Namun, sejauh ini masih terus diusahakan agar bisa mencapai kesepakatan untuk mendatangkan atlet andalan Bali itu l. 7 dar

Komentar