nusabali

18 Atlet Bali Berlaga di Asian Games

  • www.nusabali.com-18-atlet-bali-berlaga-di-asian-games

Dari 18 atlet itu didominasi atlet cricket sebanyak sembilan orang. KONI Bali pun berharap atlet yang membela merah putih di Asian Games wajib memberikan penampilan yang terbaik.

DENPASAR, NusaBali
Sebanyak 18 atlet dari 10 cabang olahraga berbeda akan membela Indonesia dalam Asian Games (AG) 2023, di Hangzhou, China,  23 September - 10 Oktober 2023. Ke-18 atlet itu masih didominasi muka lama yang menjadi langganan di Pelatnas Indonesia. Selain memiliki 18 atlet,  Pulau Dewata juga mengirim satu pelatih dan satu official. 

“KONI Bali berharap atlet yang membela merah putih di Asian Games wajib memberikan penampilan yang terbaik,”kata Ketum KONI Bali, I Gusti Ngurah Oka Darmawan, Kamis (21/9).

Menurut Oka Darmawan, dari 18 atlet itu didominasi atlet cricket sebanyak sembilan orang. Sedangkan dari cabang olahraga atlet lainnya hanya satu orang, sehingga dari 18 atlet itu, separuhnya atau 9 atlet cricket. Sedangkan 9 atlet lainnya dari 9 cabang olahraga berbeda, yakni karate, menembak, judo, taekwondo, atletik, panjat tebing, skateboard, bulutangkis dan balap sepeda. 

Menurut Oka Darmawan, atlet Bali yang akan tampil pada ajang Asian Games yakni Cokorda Istri Agung Sanistyarani kelas -55 kg putri (cabor karate) yang akan bertanding pada 5-7 Oktober 2023, Dewa Putu Suteja nomor rapid pistol 25 meter (cabor menembak), I Gede Agastya Darma Wardana kelas + 100 kg putra (Judo) jadwal bertanding 24-27 September 2023, Andriani (Cricket) jadwal bertanding 19-25 September 2023. 

Atlet Cricket lainnya Kadek Winda Prastini, Lie Qiao, Ni Kadek Ariani, Ni Kadek Fitria Rada Rani, Ni Luh Ketut Wesika Ratna Dewi, Ni Putu Ayu Nanda Sakarini, Ni Wayan Sariani, dan Sang Nyoman Maypriani. Sedangkan atlet taekwondo yakni Ni Kadek Heni Prikasih Kyorugi kelas under 49 kg putri, yang akan bertanding pada 25 September 2023, Maria Natalia Londa (cabor atletik) lompat jauh putri jadwal bertanding pada 2 Oktober 2023 nanti, dan Desak Made Rita Kusuma Dewi (Panjat Tebing), nomor speed world record. 

Menurut Oka Dharmawan, atlet lainnya Sanggu Darma Tanjung nomor street, Komang Ayu Cahya Dewi (Bulutangkis) nomor beregu putri bertanding pada 28 September - 1 Oktober 2023, dan Sayu Bella Sukma Dewi (balap sepeda). Sedangkan untuk pelatih yang ikut dengan Kontingen Indonesia yakni Putu Wiradamungga Adesta pelatih judo, dan I Gede Suda Arsa official cricket.

Sementara itu menjadi wakil Bali dalam Kontingen Asian Games menjadi debut atau pengalaman pertama Komang Ayu Cahya Dewi bersama dua pemain bulutangkis lainnya,  yakni Chico Aura Dwi Wardoyodan Ester Nurumi Tri Wardoyo. 

Komang Ayu mengatakan, dirinya telah mempersiapkan kondisi fisik, teknis, serta program dari pelatih yang disesuaikan. DIa juga mengaku senang, walaupun debut kali ini masih ada yang lebih senior seperti Gregoria Mariska atau Putri KW.

“Mungkin bisa belajar dari melihat mereka bertanding nanti.  Dan pastinya semua ingin (medali) emas, tapi kembali lagi, kita cuma akan berusaha maksimal, dan bermain yang lepas. Ada beban, tapi itu bukan suatu kendala, dan kami jadikan motivasi saja,” ujar Komang Ayu. dek

Komentar