nusabali

Badung Loloskan 4 Karateka dan 5 Kenshi

Babak Kualifikasi PON 2024

  • www.nusabali.com-badung-loloskan-4-karateka-dan-5-kenshi

KONI Badung merasa puas dengan keterwakilan atlet-atletnya pada cabang olahraga karate dan kempo di PON 2024 mendatang.

MANGUPURA, NusaBali 
KONI Badung berhasil meloloskan 4 atlet dari cabang olahraga karate dan 5 atlet kempo dalam Babak Kualifikasi (BK) PON 2024. Babak kualifikasi PON untuk cabor karate digelar di Banjarbaru Kalimantan Selatan, sedangkan kempo dihelat di Surabaya. 

Menurut Sekretaris Pengkab FORKI Badung Ketut Murti, Selasa (29/8), FORKI Badung berhasil meloloskan 4 atletnya lolos di nomor kata beregu dan perorangan. Karate yang berhasil meraih tiket PON di Kata Beregu yakni Ni Made Suci Astuti, Ni Putu Sinta Maryati dan Anak Agung Sagung Bulan Indraswati. Sedangkan untuk perorangan Kata Putri atas nama Ni Made Suci Astuti. Mereka lolos dari babak kualifikasi PON di Banjarbaru, Banjarmasin yang berakhir Minggu (27/8).

Sementara di cabang olahraga beladiri kempo, menurut Ketua Harian Pengkab Perkemi Badung Karim, sebanyak 6 atlet Badung yang ikut babak kualifikasi PON di Surabaya satu orang gagal, sementara 5 atlet lain berhasil lolos ke PON XX2024 di Aceh dan Sumatera Utara. Kenshi yang berhasil lolos yakni Ni Luh Putu Wulandari, kelas 55 kg, Ni Made Bella Janeti kelas 50 kg, Erasmus Varis pasangan I-DAN, Naris Embu pasangan I-DAN, dan Aren Embu Campuran. 

Varis dan Naris menyumbangkan satu medali emas di nomor embu dan satu perak randori putri kelas 50 kg atas nama Made Bella Janeti. 

Karim mengatakan dalam babak kualifikasi PON di Surabaya tersebut Shorinji Kempo Badung masuk hitungan lolos empat besar. Menyikapi hal ini Ketua Umum KONI Badung Made Nariana didampingi Sekretarisnya Made Sutama dari hasil sementara cabor yang ikut babak kualifikasi PON merasa puas dengan prestasi sejumlah atlet Badung di BK PON.

Pasalnya dari jumlah atlet yang direkrut Bali ke BK PON tersebut umumnya sebagian besar dari atlet Badung. “Kami belum tahu jumlah pasti, tetapi sepanjang BK PON berlangsung selama ini, jumlah terbanyak dari atlet Badung. Masih banyak cabor belum ikut BK PON," tandas Nariana. 

KONI Badung pun bertekad mendominasi atlet yang mewakili Bali pada PON 2024 nanti.  Harapan itu tentu tanpa mengurangi prestasi atlet dari daerah lainnya. Oleh karena itu kata Nariana, Badung selalu memberikan dana tambahan sebagai motivasi atletnya yang ikut bertarung di BK PON. 7dek

Komentar