nusabali

Bali Terjunkan 43 Pemanah untuk Kejurnas Junior di Jogja

  • www.nusabali.com-bali-terjunkan-43-pemanah-untuk-kejurnas-junior-di-jogja

DENPASAR, NusaBali
Pengprov Perpani Bali menerjunkan 43 pemanah putra dan putri pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Panahan Junior di Jogjakarta pada 16-25  Oktober 2022.

Ke-43 itu hasil dari Kejurprov junior pada Juni lalu. Menurut Sekretaris Umum Pengprov Perpani Bali, Infithar Fajar Putra didampingi Bidang Pertandingan Perpani Bali Edy Pramono, ke- 43 pemanah itu berasal dari Kota Denpasar 21 putra dan putri, Badung 12 orang, Gianyar 4 orang, Tabanan 4 orang, dan Buleleng 2 orang.

"Para pemanah diambil berdasarkan ranking empat besar pada Kejurprov junior,” kata Infithar Fajar Putra diamini Edy Pramono di Denpasar, Senin (5/9),.

Fajar Putra, yang juga Wakil Ketua Umum I di Pengkot Perpani Denpasar menegaskan, pada kejurnas itu jadi kesempatan besar pemanah junior karena rival yang dihadapi pemanah berkualitas tiap provinsi. Sehingga pengalaman dan kualitas, kata Fajar Putra, menjadi sangat penting di even nasional. Selain itu, mereka juga bisa mengasah mental menghadapi para pemanah berkualitas di Indonesia.

Fajar Putra juga menyebutkan, ajang tersebut sekaligus mengukur perkembangan kualitas pemanah Bali yang ditunjuk kabupaten/kota masing-masing untuk turun di Porprov Bali XV/2022,  khususnya para pemanah junior yang.

Sementara Edy Pramono menambahkan, pada Kejurnas nanti para pemanah junior Bali akan turun turun di nomor nasional, recurve dan compound U18 putra dan putri, nomor Nasional, Recurve serta Compund U15 putra dan putri. Dengan harapan pemanah asal Bali mampu pulang membawa medali. *dek

Komentar