nusabali

Tersangka Narkoba asal Inggris Ngamuk di RS

Ngaku Kanker Payudara, Minta Rawat Inap di RS Trijata

  • www.nusabali.com-tersangka-narkoba-asal-inggris-ngamuk-di-rs

“SL ini sebenarnya tidak sakit apa-apa. Sepertinya ini modus supaya tidak ditahan di Rutan Polda dan bisa direhabilitasi,”

DENPASAR, NusaBali

Seorang tahanan kasus kepemilikan ganja asal Inggris berinisial SL berulah di RS Bhayangkara Trijata Polda Bali pada Selasa (24/9) malam. Wanita yang ditemani pengacaranya dikabarkan mengamuk di RS minta supaya bisa menjalani rawat inap karena penyakit kanker payudara. Namun setelah dicek, ternyata tidak ada penyakit tersebut.

Informasi yang dihimpun, SL awalnya menjalani penahanan di Rutan Polda Bali setelah sebelumnya ditangkap saat pesta ganja di salah satu karaoke di kawasan Denpasar bersama beberapa temannya pada Senin (15/9) lalu. Setelah dijadikan tersangka, SL ditempatkan di Rutan Polda Bali.

Nah, pada Selasa malam sekitar pukul 21.00 Wita, SL menjerit kesakitan dan minta dibawa ke rumah sakit. Tidak mau terjadi apa-apa dengan tahanan ini, petugas membawa SL ke RS Trijata Polda Bali. “Karena mengaku sakit kanker payudara dan kondisinya lemas, SL minta dirawat di rumah sakit,” terangnya.

Informasi lainnya menyebutkan sempat terjadi cekcok mulut antara SL, pengacara dan pihak rumah sakit yang tidak mau memberikan rekomendasi rawat inap kepada tersangka narkoba ini. Pasalnya, tidak ada tanda-tanda wanita asal Inggris ini sedang sakit, Namun setelah perdebatan alot, akhirnya SL diberikan rekomendasi rawat inap. “SL ini sebenarnya tidak sakit apa-apa. Sepertinya ini modus supaya tidak ditahan di Rutan Polda dan bisa direhabilitasi,” ujar sumber yang enggan disebutkan namanya ini.

Sementara itu, dr Gede Swedagatha ahli bedah RS Trijata yang menangani pasien narkoba ini membenarkan pasien asal Inggris yang sedang dirawat. Menurutnya, wanita tersebut hanya mengeluh lemas dan berat badan menurun. “Sempat ditangani oleh kami, namun tidak terindikasi mengenai pembedahan, jadi perawatan oleh penyakit dalam, bukan saya lagi. Menurut penderita memang pernah operasi terdapat benjolan pada payudara kanannya, tapi bukan itu yang dia keluhkan,” tampaknya singkat via telepon Rabu malam.

Dikonfirmasi terpisah, Kabidhumas Polda Bali Kombespol Hadi Purnomo melalui Kompol Swanjaya Kaur Mitra Subbid Penmas Bid Humas Polda Bali mengaku belum tahu menahu menyangkut tahanan narkoba yang diduga pura-pura sakit. “Kami belum dapat info bahwa Wanita Inggris itu sedang sakit. Apa benar pura-pura sakit atau tidak nanti kami cek. Termasuk informasi yang beredar alasan sakit untuk mendapatkan rehabilitasi,” tutupnya.

Seperti diketahui, penangkapan SL dilakukan Dit Narkoba Polda Bali di Executive Karaoke pada Jumat (13/9). Saat dilakukan penggeledahan di salah satu room, ditemukan beberapa orang yang sedang pesta ganja. Saat itu, salah satu bule wanita terlihat masuk ke kamar mandi. Di dalam kamar mandi, bule yang diketahui bernama SL ini mencoba membuang ganja yang dibawanya ke dalam toilet. Petugas yang curiga lalu menggedor pintu kamar mandi.

Karena tidak dibuka, petugas akhirnya mendobrak pintu kamar mandi dan menemukan Sally sedang berusaha membuang ganja ke dalam toilet. Ganja yang disiram di dalam toilet tidak mau masuk dan mengambang. Petugas berhasil mengamankan ganja yang belum sempat dibuang seberat 5 gram. *rez, pol

Komentar