nusabali

Hari Ini, Golkar Tabanan Bentuk Panitia Musda

  • www.nusabali.com-hari-ini-golkar-tabanan-bentuk-panitia-musda

DPD II Golkar Tabanan siap melaksanakan musyawarah daerah (Musda) untuk memilih ketua periode 2016-2021 yang diagendakan pada 21 Juni 2016.

Wirya Sumringah, Banyak Bakal Calon Muncul

TABANAN, NusaBali
Sebagai tindak lanjut, DPD II Golkar Tabanan akan menggelar rapat dengan agenda pembentukan panitia musda di sekretariat Jalan KS Tubun Tabanan, Minggu (12/6) hari ini. Selaku incumbent, Ketua DPD II Golkar Tabanan, Nyoman Wirya mengaku sumringah karena telah banyak bermunculan calon ketua.

“Kami sudah dapat agenda untuk pelaksanaan Musda DPD II Golkar Tabanan. Besok (hari ini, red) kami menggelar rapat penyusunan panitia,” ungkap Wirya di Tabanan, Sabtu (11/6). Dikatakan, setelah panitia terbentuk langsung diserahkan tanggungjawab untuk menyukseskan pelaksanaan Musda DPD II Golkar Tabanan. Dikatakan, pelaksanaan Musda II Golkar Tabanan yang diselenggarakan di sekretariat Jalan KS Tubun berlangsung sederhana.

Selaku incumbent, Nyoman Wirya telah persiapkan pertanggungjawaban masa kepemimpinan satu periode sebelumnya. Politisi yang mantan manajer koperasi ini mengaku siap maju kembali di Musda DPD II Golkar Tabanan. “Saya sangat senang, calon pemimpin sudah bertumbuh dan telah banyak menyatakan maju sebagai calon,” ungkap Wirya. Menurut anggota Fraksi Golkar DPRD Bali dua periode ini, semua kandidat yang telah muncul ke permukaan mempunyai peluang yang sama untuk dipilih. “Semuanya calon-calon kuat,” tandas Wirya.

Sumber di lapangan, memperkirakan nama-nama calon akan kembali bermunculan pasca-terbentuk panitia Musda. Sampai saat ini kader yang telah menyatakan maju di antaranya Nyoman Wirya (incumbent), I Wayan Sukaja (kader new comer), Made Arjana (Ketua OKK Golkar Tabanan), I Wayan Gindera (Wakil Ketua DPRD Tabanan), dan Ketut Loka Antara (mantan anggota DPRD Tabanan).

Sementara Ni Made Meliani – sekretaris DPD II Golkar Tabanan yang ketua Fraksi Golkar DPRD Tabanan – mengaku lihat situasi. “Saya yakin akan muncul calon lainnya seperti mantan Ketua DPD II Golkar Tabanan versi Agung Laksono, Made Rasma,” ungkap sumber di lapangan. 7 k21

Komentar