nusabali

Perenang TSC Bali Raih Delapan Emas

  • www.nusabali.com-perenang-tsc-bali-raih-delapan-emas

Klub mengirimkan 10 perenang di kejuaraan. Saya sudah cukup puas dengan hasil yang diraih anak-anak. Waktu mereka juga semua mengalami peningkatan. Semoga bisa terus seperti ini.

JAKARTA, NusaBali
Perenang dari Klub Takahide Swimming Centre (TSC) untuk sementara meraih delapan medali emas dalam Kejuaraan Invintasi Renang Kelompok Umur Jakarta 2024, di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat. Pelatih klub TSC Putu Takahide Valentino berharap anak didiknya dapat menambah perolehan medali pada hari terakhir pertandingan.

"Sampai Sabtu siang (18/5), kami sudah mendapatkan delapan medali emas. Lima emas dari Tjokorda Gede Okabawa Krisdarpa Mahendra. Tiga emasnya lagi dari Rochelle Lizzy Setiawan," ujar Putu Takahide di sela-sela perlombaan, Sabtu.

Selain ke-8 perenangan, atlet renang TSC lainnya yang juga berhasil memperoleh medali adalah Dewa Ayu Regina Putri yang mendapatkan dua medali perak dan satu medali perunggu. I Putu Kayana Natha Dharma memperoleh satu medali perak dan satu medali perunggu. Atas perolehan itu, Putu Takahide menilai sudah bagus. "Saya sudah cukup puas dengan hasil yang diraih anak-anak. Waktu mereka juga semua mengalami peningkatan Semoga bisa terus seperti ini," papar Putu Takahide. 

Klub TSC Bali sendiri mengirimkan 10 perenang di kejuaraan tersebut. Selain para peraih medali, ada pula I Gusti Ngurah Nararya Putra Sumardianta. Juga I Made Bagus Ananta Putra, Putu Adyastha Pradipta Mahawira, Satria Andrew Tan, Sofia Andreevna Mishakova dan Vera Andreevna Mishakova. 

Rata-rata mereka ikut perlombaa lebih dari satu nomor. Bahkan, ada perenang yang mengikuti 13 nomor, yakni Tjokorda Gede Okabawa Krisdarpa Mahendra. Karena itu, kata Takahide, jika tampil bagus, mereka bisa memperoleh medali lebih dari satu. 

Meski demikian, para perenang TSC belum semuanya bertanding. Dengan demikian, mereka pun masih memiliki peluang menambah perolehan medali bagi klub. 

"Pertandingan sampai malam nanti dan perenang belum semua main, sehingga masih ada kesempatan menambah medali," kata Putu Takahide, yang juga mantan pelatih nasional ini. k22

Komentar