nusabali

Kuta Beach Festival 2023 Ramai Dikunjungi Wisatawan, Hari Pertama Diwarnai Suasana Haru

  • www.nusabali.com-kuta-beach-festival-2023-ramai-dikunjungi-wisatawan-hari-pertama-diwarnai-suasana-haru

MANGUPURA, NusaBali.com - Kuta Beach Festival (KBF) 2023 resmi digeber di Halfway Kuta Beach, Badung, Bali pada Jumat (20/10/2023) sore. Acara yang digelar secara gratis ini ramai dikunjungi wisatawan lokal hingga asing.

enjelang senja, area venue Kuta Beach Festival dikerumuni wisatawan lokal hingga asing. Ada yang asyik menonton skateboard competition di area Kuta Beach Skatepark, ada pula yang asyik menonton musik dari band-band lokal di panggung utama Kuta Beach Festival.

“Terima kasih kepada seluruh pengunjung Kuta Beach Festival yang sudah ikut meramaikan dan sudah mendatangi UMKM yang ada di sini. Ini merupakan event dari anak-anak muda Kuta yang diselenggarakan langsung oleh anak Kuta, untuk Kuta, dan untuk kita semua,” ungkap Ketua Panitia, I Nyoman Asti Adi dalam sambutannya pada Jumat (20/10/2023) sore.

Gelaran hari pertama dimulai dengan melepas puluhan tukik ke Pantai Kuta. Selain itu panggung Kuta Beach Festival juga diramaikan oleh band lokal dari The Hidden, Nevach, Kuta Kumara Agung, Hundred Miles, The Sneakers, Stone Cold Killers, Iron Head, dan Scared of Bums. Serta dihibur pula dengan penampilan fire dance, DJ Abracadabra, DJ Tedd, dan DJ GSD.

“Kuta Beach Festival merupakan gelaran tahunan ajang kreativitas anak muda di Desa Adat Kuta. Tahun ini tidak ada pembelian tiket masuk, sehingga dapat dihadiri oleh siapa pun secara gratis,” tambahnya.

Terlepas dari meriahnya gelaran hari pertama Kuta Beach Festival tahun ini, suasana mendadak haru. Sebab salah satu panitia sekaligus konseptor acara tersebut, almarhum I Made Gede Artha Gunawan berpulang satu hari sebelum gelaran ini dimulai.

“Almarhum Bli Artha merupakan salah satu panitia dan konseptor acara di sini. Seharusnya beliau juga tampil hari ini,” ungkap Asti Adi

Meski begitu, Asti Adi mengakui almarhum Gede Artha merupakan sosok sahabat sekaligus keluarga yang sangat baik, hangat, dan sosok yang membanggakan. Terlebih, almarhum juga mengabdi sebagai Ketua Kuta Skateboard Community sekaligus pengelola Kuta Beach Skatepark. Sehingga dalam kesempatan ini, pihaknya menayangkan cuplikan video-video kebersamaan bersama almarhum ke hadapan para pengunjung Kuta Beach Festival.

“Pandangan dari kami, teman-teman di Kuta Beach Festival, almarhum merupakan sosok yang sangat mengagumkan untuk kita semua yang telah berpulang kemarin (Kamis). Beliau sudah berpulang, semoga beliau tenang di atas sana. Rest in peace and we love you so much,” tutupnya.

Kuta Beach Festival 2023 akan berlangsung hingga Minggu (22/10/2023). Selain menggelar berbagai acara hiburan, festival ini juga bertujuan untuk mempromosikan potensi wisata dan UMKM di kawasan Kuta.*ris

Komentar