nusabali

Pelatih Renang Buleleng Ikuti Coaching Clinic

  • www.nusabali.com-pelatih-renang-buleleng-ikuti-coaching-clinic

SINGARAJA, NusaBali - Sebanyak 20 pelatih renang di bawah Pengkab Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) mengikuti coaching clinic selama tiga hari pada Jumat (30/6) sampai Minggu (2/7). Pelatihan digelar untuk meningkatkan kapasitas pelatih renang, dengan harapannya mampu meningkatkan kualitas para perenang.

Dalam pelatihan itu, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Buleleng mendatangkan pelatih renang bertaraf internasional, Mohamad Yunus. Menurut Ketua KONI Buleleng I Ketut Wiratmaja, cabor renang dipilih sebagai percontohan karena sudah memiliki kolam renang berstandar nasional. Selain itu juga para atlet renang mudah ditemukan di Buleleng.

Wiratmaja menyatakan, dari hasil evaluasi cabor renang Buleleng terus mengalami penurunan bila mengacu keikutsertaan dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) beberapa tahun terakhir. Bahkan, pada Porprov 2022 tidak mendapatkan medali emas. Padahal sebelumnya, Buleleng sempat meraih delapan emas.

"Setelah mendapatkan penyegaran ilmu diharapkan seluruh pelatih renang memiliki semangat kembali untuk membina atlet-atlet. Jika program di renang ini sukses, kita akan lirik cabor lainnya, sehingga semuanya bisa berprestasi," kata Wiratmaja.

Sementara itu istruktur atau pemateri Mohamad Yunus mengatakan selama tiga hari penuh, pelatih renang Buleleng akan diberikan tiga materi pokok, meliputi sistem energi, pengembangan fisik,.dan pengembangan skill dan teknik olahraga renang. Pelatih professional asal Kota Tangerang Selatan, Banten, ini juga mengatakan pelatihan yang diberikan, akan mengacu pada data yang ada di Pengkab Renang dan KONI Buleleng.

"Saat ini kelemahan yang terjadi di daerah-daerah itu belum adanya parameter penguji dan cara mengukur potensi dan perkembangan atlet. Ini penting untuk menentukan atlet yang akan diturunkan di event dan nomor pertandingan yang berpotensi meraih medali," kata Mohammad Yunus.*mzk

Komentar