nusabali

Widari Incar Emas Perdana SEA Games

  • www.nusabali.com-widari-incar-emas-perdana-sea-games

DENPASAR, NusaBali - Hanya mampu meraih medali perak dan perunggu pada gelaran SEA Games 2019 di Filipina, kini I Dewa Ayu Mira Widari bertekad membawa pulang medali emas cabang olahraga judo di kelas +70 kg putri pada gelaran SEA Games XXXII di Kamboja. 

Diakui oleh satu-satunya pejudo putri yang mewakili Bali ini jika lawan berat berasal dari Thailand dan Vietnam.  “Namun persiapan kami sudah matang, sehingga optimis bisa mendapatkan medali emas,” ujar Widari, Selasa (9/5).

Atlet kelahiran 28 Juni 1995 asal Lingkungan Bebalang, Kelurahan Bebalang, Kecamatan/Kabupaten Bangli ini meraih medali perunggu nomor perorangan dan medali perak pada nomor beregu di SEA Games 2019. 

"Untuk kali ini astungkara dapat medali emas, itu target saya, semoga saja terwujud di SEA Games Kamboja," harap Widari. 

Judoka anak pertama dari 5 bersaudara pasangan I Dewa Gede Anom dan I Dewa Ayu Kartini ini juga bakal turun di kelas beregu campuran, sehingga ada peluang merealisasikan target berupa medali emas. "Terlepas apapun persaingannya nanti, bagaimana caranya bisa menjadi yang terbaik, semoga saja terwujud dan mohon doanya agar bisa berjalan dengan sukses dan lancar," harap pejudo yang sebelumnya main di kelas +78 kg ini. 

Tim judo Indonesia baru bertolak ke Kamboja pada Kamis (11/5) besok, dan dua hari kemudian memulai pertandingannya. Selain Widari, ada juga dua atlet judo asal Bali lainnya yang akan tampil di SEA Games Kamboja yakni I Komang Adiarta kelas -90 kg putra (Klungkung), dan I Gede Agastya Darma Wardana kelas + 90 kg putra (Karangasem). 

Pihak Pengprov Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Bali memberikan beban target maksimal meraih medali emas bagi pejudo asal Bali yang bergabung di Kontingen Indonesia. 

Waketum Pengprov PJSI Bali, Agus Putra Adnyana mengakui target maksimal setelah tiga atlet judoka Bali secara resmi diputuskan bergabung definitif membela merah putih di ajang SEA Games Kamboja. "Harapan kita tentu meraih prestasi terbaik maksimal yakni menyabet medali emas. 

Dengan bisa mempersembahkan medali emas untuk Indonesia dan PB PJSI, kita mampu menjaga konsistensi prestasi judoka Bali di level nasional dan internasional," beber Agus Putra Adnyana yang juga Ketua Pengkot PJSI Denpasar. 7dek

Komentar