nusabali

Teco Tantang Pemain Lokal Rebut Posisi Inti

  • www.nusabali.com-teco-tantang-pemain-lokal-rebut-posisi-inti

Regulasi pemain asing 5+1 atau 5 pemain asing dari negara manapun ditambah 1 pemain dari Asia membuat pemain lokal harus bekerja keras masuk tim inti.

MANGUPURA, NusaBali 
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra atau akrab disapa coach Teco menantang pemain lokal untuk bisa masuk tim inti pada kompetisi Liga 1 2023/2024. Harapan itu setelah terjadi perubahan komposisi pemain asing untuk musim depan memakai 5+1 pemain asing dibandingkan musim sebelumnya yang hanya 3+1 pemain asing.

Selain itu sang arsitek Skuad Serdadu Tridatu juga berharap kompetisi lebih diperbanyak dalam satu tahun ke depan, sehingga kesempatan pemain untuk bermain lebih terbuka lebar. 

Menurut pelatih asal Brasil ini, laga terdekat babak play off  wakil Indonesia ke Liga Champions Asia antara Bali United dengan PSM Makassar sudah diperbolehkan menggunakan 5 + 1 pemain asing. Pertemuan kedua juara Liga 1 dua musim terakhir ini untuk menentukan wakil Indonesia di Liga Champions Asia 2023/2024. Itu artinya kompetisi Liga 1 2023/2024 kemungkinan besar akan menerapkan perubahan kuota pemain asing, menyesuaikan dengan regulasi AFC dan Liga 1 agar bisa lebih bersaing di kancah Asia.

“Waktu regulasi pemain asing di Liga 1 sama dengan AFC pasti akan lebih bagus ketika ada tim yang bermain di kompetisi Asia. Memang akan mengurangi 2 kuota buat pemain lokal dibandingkan musim liga 1 sebelumnya,” nilai Teco, selasa (9/5). 

Pelatih yang sukses mengoleksi tiga trofi Liga 1 di dua tim berbeda ini menjelaskan jika para pemain lokal harus berani bersaing untuk mendapat tempat utama dalam tim yang dibelanya. Namu disebutnya jika semua itu tergantung dari hasil latihan untuk menentukan seorang pelatih memilih skuad terbaiknya dalam suatu pertandingan.

“Pemain lokal harus mampu bersaing di dalam tim buat dapat posisi inti. Semua tergantung dari kualitas pemain asing dan pemain lokal buat pelatih bisa memutuskan skuad utama dalam tim,” beber Teco.

Kata mantan pelatih Persija Jakarta itu, dari tahun ke tahun sebelumnya, Indonesia masih kurang kompetisi. Lebih bagus ada Piala Presiden, Liga 1 sama Piala Indonesia karena banyak negara lain punya minimal 3 kompetisi yang terlaksana.  "Harapan saya minimal ada tiga  kompetisi berbeda di musim 2023/2024 nanti," harap Teco. 

Sehingga peluang pemain untuk mendapatkan menit bermain, terutama pemain lokal akan lebih terbuka. Pasukan Teco ini akan menyongsong dua kompetisi besar Liga 1 2023/2024 dan kompetisi di Asia. Jika ada penambahan kompetisi seperti Piala Indonesia yang pernah dilaksanakan pada musim 2018/2019, maka para pemain lokal yang tergerus oleh kehadiran pemain asing memiliki menit bermain di lapangan.

“Lebih baik ada banyak pertandingan buat ada kesempatan lebih untuk para pemain. Selain itu suporter dan tim memiliki kesempatan meraih Piala di beberapa kompetisi yang terlaksana tersebut,” pungkas Coach Teco. 7dek

Komentar