nusabali

Kalah 1-2 di Laga Ujicoba, Bali United On the Track

  • www.nusabali.com-kalah-1-2-di-laga-ujicoba-bali-united-on-the-track

Para pemain sebenarnya bermain sesuai dengan apa yang sudah kami terapkan dalam latihan. Namun di babak kedua, kami mengganti banyak pemain dan hasilnya tidak sesuai harapan kami

SLEMAN, NusaBali

Sempat mendominasi laga, bahkan unggul di babak pertama, Bali United terpaksa harus mengakui keunggulan tuan rumah PSS Sleman 1-2, dalam laga uji coba di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (19/3) sore.

Usai laga, pelatih kepala Bali United Hans-Peter Schaller mengatakan, tujuan dari laga uji coba kontra PSS memang untuk menguji kemampuan seluruh pemain yang diboyong ke Sleman.

Menurut Hans Peter, timnya sebenarnya sudah on the track dalam menerapkan strategi permainan yang diasah dalam latihan.  Namun gap antara pemain utama dan cadangan masih menganga. Akibatnya, saat mengganti pemain utamanya di babak kedua, Serdadu Tridatu justru kebobolan dua gol.

"Di babak pertama, para pemain sebenarnya sudah bermain sesuai dengan apa yang sudah kami terapkan dalam latihan. Namun di babak kedua, kami mengganti banyak pemain dan hasilnya tidak sesuai harapan kami," ujar coach Hans Peter.

Setelah melakoni pertandingan kontra PSS, rombongan tim Bali United kembali pulang ke Bali pada hari Senin (20/3). Mereka istirahat sehari dan akan kembali berlatih pada Selasa besok.

Di awal babak pertama, laga berlangsung bertempo cepat. Tuan rumah PSS Sleman yang di dukung puluhan ribu suporter tampil semangat. Begitu juga tim Serdadu Tridatu yang tetap ingin menjaga gengsinya sebagai tim dari kasta tertinggi Indonesia.

Comvalius memperoleh peluang emas setelah berhadapan satu lawan satu dengan kiper PSS. Sayang tendangannya masih mampu diamankan kiper Tri Hamdani. Bali United memecah kebuntuan di menit 18 setelah Sylvano Comvalius menaklukkan Tri Hamdani lewat tendangan terukurnya.

Bukan hanya lini serang Bali United yang tampil gemilang. Kiper Made Wardana juga tampil sangat memukau. Sampai dengan babak pertama usai, skor 0-1 untuk keunggulan Bali United tidak berubah.

Di babak kedua, Bali United melakukan banyak pergantian pemain demi memberikan kesempatan bermain seluruh pemain. Sama halnya tuan rumah PSS Sleman yang mengganti beberapa pemainnya.

PSS Sleman menyamakan kedudukan pada menit 50 lewat tendangan Rizky Novriansyah. Gol kedua untuk PSS pun lahir pada menit 57 lewat eksekusi tendangan bebas Dirga Lasut yang tidak mampu dihalau Alfonsius Kelvan. Skor 2-1 untuk PSS Sleman hingga akhir laga. *dek

Komentar