nusabali

Gede Agastya Bertekad Tembus AG dan Olimpiade

  • www.nusabali.com-gede-agastya-bertekad-tembus-ag-dan-olimpiade

JAKARTA, NusaBali
Pejudo kelas +100 kg andalan Bali Gede Agastya Dharma Wardhana optimistis menghadapi 2022. Bahkan, Agastya sudah memiliki sejumlah target, yakni mengincar Asian Games 2022 di China dan Olimpiade Paris 2024.

"Target saya tahun 2022 ini banyak. Antara lain, saya ingin berlaga di Asian Games 2022 di China. Sebab, saya belum pernah bertanding di ajang tersebut," ujar Gede Agastya, yang kelahiran Desa Bebandem, Karangasem, Sabtu (1/1).

Saat Indonesia jadi tuan rumah Asian Games 2018 di Jakarta, Gede Agastya tidak lolos seleksi. Pada Asian Games 2022 ini, dia bertekad dapat tampail di ajang tersebut.

"Saya sudah pernah tanding di SEA Games yang merupakan kejuaraan tingkat Asia Tenggara. Sekarang saya ingin naik ke level Asia dengan mengikuti Asian Games 2022. Semoga saya bisa lolos menjadi tim Indonesia ke Asian Games," kata pejudo 7 Januari 2003 itu.

Target Agastya lainnya, lolos ke Olimpiade Paris. Dia akan berusaha meraih poin demi point agar tembus Olimpiade. Selain itu, dia siap memperbaiki prestasi PON 2020 di Papua. Saat itu, Agastya hanya memperoleh medali perunggu di kelas +100 kg.

Upaya Agastya lakukan adalah menjalani latihan maksimal, menjaga kesehatan agar tidak cedera dan juga menjaga pola makan. Sedangkan soal latihan di Pelatnas SEA Games 2022, Agastya menyatakan, telah berlangsung sejak medio November 2022.

Latihan dilaksanakan tiga kali sehari. Menjelang akhir tahun 2021, Agastya tetap menjalani latihan. Jumat (31/12/2021) kemarin, Agastya masih latihan satu kali. Sekarang, Sabtu (1/1) libur. Hari Minggu juga libur. 

"Saya dan teman-teman berlatih kembali Senin (3/1/2022), sehingga tidak pulang ke Bali," kata peraih medali emas SEA Games 2019 di Filipina ini. 

Masa libur tahun baru 2022,  Agastya selingi dengan jalan-jalan bersama temannya sesama pejudo di sekitar Pelatnas di Ciloto, Jawa Barat. k22

Komentar