nusabali

Sekeluarga Ditemukan Tewas

  • www.nusabali.com-sekeluarga-ditemukan-tewas

Dibunuh secara sadis, pelaku diduga orang dekat korban

BANDA ACEH, NusaBali
Masyarakat Gampong Mulia, Kecamatan Kuta Alam, Kota Banda Aceh, Selasa dini hari digegerkan dengan temuan tiga sosok mayat di dalam rumah toko yang juga berfungsi sebagai gudang di Jalan TP Panglima Polem Ujong, Dusun Pocut Meurah Inseun, Gampong (Desa) Mulia. Ketiga sosok mayat tersebut adalah sepasang suami istri dan seorang anak lelaki mereka. Sejumlah tetangga korban mengungkapkan, kemungkinan ketiganya tewas karena dibunuh.
 
“Rumahnya acak-acakan. Sepeda motornya juga hilang,” kata seorang tetangga yang enggan menyebutkan namanya, Selasa (9/1) seperti dilansir kompas. Data dari Gampong Mulia menyebutkan korban tewas adalah Tjie Sun (46), Minarni (40) dan Callietos NG (8).
 
Mayat warga asal Medan, Sumatera Utara, ini ditemukan di dua lokasi. Ibu dan anak berada di dalam rumah toko (ruko), sedangkan suami di gudang. Ketiga jenazah sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum Zainal Abidin Banda Aceh untuk diautopsi. Peristiwa mengejutkan ini diketahui setelah kerabat korban dari Sumatera Utara menghubungi tetangga korban dan meminta si tetangga untuk mencari tahu penyebab kerabatnya itu tak bisa dihubungi. Berulang kali dihubungi dan nomor yang dituju selalu tidak aktif.
 
Tetangga korban pun langsung melihat kondisi ruko tempat tinggal korban dan menemukan ruko dalam keadaan terkunci rapat, dan mereka juga mencium aroma tidak sedap dari dalam bangunan. Sejumlah warga pun langsung menghubungi Kepolisian Sektor Kuta Alam.
 
Tjie Sun sehari-hari bekerja sebagai distributor makanan. Setiap hari, dia mengantarkan produk makanannya ke toko-toko di kawasan Peunayong Banda Aceh. Pembunuhan yang membuat warga geger itu tergolong sadis. Saat ditemukan, terdapat luka bacok di leher suami dan si anak. Sedangkan istrinya ditemukan dalam kondisi telanjang bulat dan terdapat luka bekas cekikan di leher.

Pelaku meninggalkan ketiga korban dalam ruko yang dikunci dari luar. Polisi menduga ketiga korban dibunuh tiga hari lalu. "Ketiga korban diduga dibunuh. Pelaku diduga orang dekat korban," jelas Kapolresta Banda Aceh Kombes Saladin seperti dilansir detik.
 
Saladin mengatakan, korban tewas diduga karena pembunuhan. Hal itu terlihat banyak luka tusuk dari senjata tajam yang ada di tubuh korban. “Polisi akan melakukan penyelidikan dan jenazah kita bawa ke rumah sakit untuk mendapatkan hasil otopsinya,” jelas kapolresta Banda Aceh. *

Komentar