nusabali

Jatuh dari Motor, Pekak Tewas di Selokan

  • www.nusabali.com-jatuh-dari-motor-pekak-tewas-di-selokan

Kakek I Made Sepel, 80, dari Banjar Telutug, Desa Sibetan, Kecamatan Bebandem, Karangasem ditemukan tewas terendam di selokan pada Jumat (3/10) pukul 06.00 Wita.

AMLAPURA, NusaBali

Dugaan sementara, korban yang sudah berusia lanjut ini terjatuh dari motornya dan terendam di genangan air hingga tewas. Informasi yang dihimpun, korban hendak ke Pasar Desa Bebandem, berangkat dari rumahnya Banjar Telutug, Desa Sibetan dari arah barat ke timur pukul 05.30 Wita. Selama ini korban telah biasa mengendarai sepeda motor walau telah usia lanjut. Di samping itu masih kuat beraktivitas sebagai petani berkebun salak, dan mengangkut pupuk kandang.

Ternyata setiba di tikungan Tempek Ganggangan, Desa Sibetan, Kecamatan Bebandem, korban nyemplung ke sisi kiri selokan dari arah barat yang berisi genangan air, akibatnya sepeda motor dan korban terpisah, sama-sama terendam. Kepala korban terendam di air mengenakan  helm putih, baju celana panjang dan sepatu hitam. Mulanya tidak ada yang mengenali identitas korban, setelah petugas Satuan Lalulintas Polres Karangasem bersama Polsek Bebandem dipimpin Kapolsek AKP AA Ngurah Agung melakukan olah TKP, ditemukan identitas dan alamat korban.

Terungkap, korban murni mengalami OC (out of control). Salah satu saksi ditemui di TKP I Nengah Suarya dari Lingkungan Penaban, Kelurahan/Kecamatan Karangasem mengaku tidak mengetahui kejadiannya. "Saya kebetulan melintas dan saya lihat telah ramai di TKP, ada pengendara nyemplung ke selokan," katanya.

"Korban meninggal memang OC," jelas Kapolsek Bebandem AKP AA Ngurah Agung.Korban langsung diantar petugas ke rumah duka, dan telah pula dilakukan upacara penguburan di Setra Desa Pakraman Sibetan, Kecamatan Bebandem. *k16

Komentar