nusabali

KKI Bali Datangkan Empat Karateka Pelatnas

  • www.nusabali.com-kki-bali-datangkan-empat-karateka-pelatnas

DENPASAR, NusaBali
Sebanyak empat Karateka Pelatnas dari perguruan KKI dipastikan akan ikut mendampingi pelatih Timnas Donny Dharmawan dalam memberikan pelatihan kepada atlet KKI Bali yang memiliki prestasi ranking teratas di masing-masing Kabupaten/Kota.

Pelatihan khusus bagi atlet KKI itu akan dilakukan setelah selesai Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) pada 8 Februari di Dojo Jaya Murti, Dalung. "Empat atlet berlabel pelatnas sengaja didatangkan untuk memberikan motivasi, dan contoh bagi atlet KKI Bali. Mereka akan ikut memperagakan gerakan dan teknik bersama pelatih Timnas Sea Games di Vietnam, yang juga Binpres PP KKI," ucap panitia pelaksana Ketut Murti, Selasa (2/2).

Kata Ketut Murti, 4 atlet pelatnas itu yakni Daniel Hutapea (+84kg), Tebing Hutapea (-67kg) putra, Nurhalim Arlendi (-60kg) putra, dan Selly Septiani (-55kg) putri. Diakui saat ini 4 atlet pelatnas asal perguruan KKI itu memang memiliki prestasi yang cukup membanggakan. Sehingga diharapkan ikut memoles atlet KKI Bali saat pelatihan nanti.

Selain 4 orang atlet pelatnas diharapkan berbagi pengalaman, juga nanti ada Donny Darmawan, didampingi Ketut Murti sendiri. Sehingga pelatihan singkat selama sehari itu, akan ada dua orang pelatih, dan 4 orang atlet berlabel nasional siap berbagi teknik dan pengalaman.

Dimana pelatihan singkat itu terlaksana berkat kerjasama KKRYU Bali dengan Pengprov KKI Bali. Dalam upaya terus memberikan pembinaan secara berkelanjutan kepada atlet KKI Bali. Karena masih situasi Pandemi Covid-19, makanya peserta yang hadir nanti dibatasi. Maksimal diikuti 30 orang atlet KKI, yang selama ini prestasinya bagus. "Untuk nama peserta akan kami sampaikan, saat ini masih fokus dalam pendataan," tandas Ketut Murti.

Ditambahkan, Pengkab dan Pengkot KKI di Bali sudah memiliki data soal siapa atlet KKI yang rangkingnya bagus. Jadi yang papan atas di tiap Kabupaten/Kota saja yang dilibatkan. Dengan harapan mereka lebih berprestasi kedepannya.

Untuk itu, form pendaftaran telah disebar ke semua Pengkab dan Pengkot KKI Bali. Untuk mengutus sekitar 3-4 atlet KKI. Guna mengikuti pelatihan dari pagi sampai siang hari. "Pelaksanaanya memang singkat. Makanya kami pilih yang rangking bagus saja ambil bagian," tegas Ketut Murti. Diakui, pelatihan ini bagus untuk memantapkan teknik. Apalagi Pesertanya memang dibatasi untuk bisa lebih fokus dan efektif. "Harapan kami, anak anak bisa lebih termotivasi lagi untuk mewujudkan impian mereka untuk menjadi bagian dari Tim Merah Putih dimasa kini dan masa yang akan datang. Tentunya untuk masuk Tim Nasional itu tidaklah mudah, tidak cukup dengan sekali dua kali juara nasional, melainkan harus menjuarai beberapa kejuaraan nasional," terang Ketut Murti.

Pihaknya juga berharap ada lagi generasi berikutnya dari perguruan KKI Bali yang mampu menembus peringkat nasional tersebut, sehingga menambah kepercayaan diri para karateka Bali secara keseluruhan. *dek

Komentar