nusabali

Sektor Putra Tumpuan Bulutangkis Denpasar

  • www.nusabali.com-sektor-putra-tumpuan-bulutangkis-denpasar

Tim Bulutangkis Denpasar mulai memetakan raihan medali di ajang Porprov Bali 2017.

GIANYAR, NusaBali
Mereka pun mengandalkan pebulutangkis di sektor putra untuk meraih medali, sedangkan di bagian putri tanpa target medali. Dari tujuh medali emas yang diperebutkan di cabang bulutangkis,  Denpasar mengincar tiga medali emas di sektor putra. "Kami inginkan tiga medali emas dari nomor tunggal putra, ganda campuran, dan nomor beregu putra," ucap pelatih bulutangkis Denpasar, Marijan, Minggu (20/8).

Menurut Marijan, kekuatan bulutangkis kini sudah sangat merata. Kalau pada Porprov Bali XII/2015 cabor ini didominasi Badung dan Denpasar, maka pada Porprov kali ini muncul kekuatan baru, seperti Buleleng, bahkan tuan rumah Gianyar. Pertandingan bulutangkis di GOR Singakerta, Singapadu. 

Dua tahun lalu, tim bulutangkis Denpasar meraih dua medali emas setelah di dua nomor terjadi all Denpasar final. Atas raihan itu, lanjut Marijan, bulutangkis Denpasar ditarget meningkatkan perolehan medali emas dari dua menjadi tiga pada  Porprov Bali di Gianyar. 

“Dua emas saat di Buleleng dipersembahkan James Renaldi di nomor tunggal putra setelah menundukkan pebulutangkis Denpasar lainnya, Romadhon dan satu emas lagi diraih Agus Aldi berpasangan dengan Risa di nomor ganda campuran setelah menumbangkan Romadhon/Michel Tania," tutur Marijan.

Dia menambahkan, tambahan satu medali emas itu dari nomor beregu putra. Harus diakui kekuatan bulutangkis Kota Denpasar bertumpu pada sektor putra dengan mengandalkan sebagian besar pemain lawas. 

“Saya harap dengan materi pemain yang ada, target tiga medali emas mampu didapat," harap Marijan. 

Soal putri Marijan belum berani bicara banyak. Mengingat, ada nama-nama pebulutangkis mumpuni dibagian putri. Dan, pebulutangkis itu memang dari luar Kota Denpasar. *dek

Komentar