nusabali

Beras 5 kg, Migor dan Gula Ditebus Hanya Rp 50 Ribu

  • www.nusabali.com-beras-5-kg-migor-dan-gula-ditebus-hanya-rp-50-ribu

DENPASAR, NusaBali.com – Kenaikan harga beras belakangan ini menjadi isu meresahkan, terutama kalangan emak-emak. Di Bali, beras medium tembus di harga Rp 14 ribuan. Sedangkan beras premium menyentuh Rp 16 ribu per kilogram.

Tak ayal Pasar Murah yang diselenggarakan oleh DPD Gerindra Bali menjadi langkah yang sangat relevan dan bermakna. Dalam sekejap 10.000 paket tersalurkan pada Rabu (7/2/2024). Paket sembako bisa ditebus dengan Rp 50 ribu. 

Bukan  hanya beras dengan berat 5 kg, namun juga mendapatkan 1 liter minyak goreng dan 1 kg gula pasir dalam kegiatan Pasar Murah menyambut HUT ke-16 Partai Gerindra.

"Pasar murah ini sedikitnya bisa membantu masyarakat yang saat ini dibebani kenaikan harga barang pokok," ungkap Wakil Ketua DPRD Kota Denpasar, Made Muliawan Arya alias De Gadjah. 

Pasar Murah bukan hanya sekadar kegiatan sosial rutin, melainkan merupakan respons yang tanggap terhadap permasalahan konkret yang dihadapi oleh masyarakat, khususnya terkait dengan kenaikan harga beras.

"Pasar murah ini tidak hanya dilakukan saat kampanye namun juga saat masyarakat membutuhkan bantuan. Kegiatan ini bukan saat kampanye tapi memang rutin kami lakukan setahun 3 sampai 4 kali sejak 5 tahun lalu," ungkap De Gadjah, menegaskan komitmen Gerindra dalam membantu masyarakat di luar konteks politik kampanye.

De Gadjah menambahkan pasar murah juga menjadi komitmen pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka dalam menjamin kesejahteraan masyarakat di Indonesia terutama menyangkut komoditas bahan pokok.

Komentar