nusabali

Parkir di Trotoar, Mobil Digembosi

Razia Kendaraan Parkir Liar di Kuta Selatan

  • www.nusabali.com-parkir-di-trotoar-mobil-digembosi

MANGUPURA, NusaBali - Petugas gabungan dari Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP, Trantib Kecamatan Kuta Selatan dan Linmas Pecatu menggelar razia kendaraan roda empat yang parkir di sembarangan ruas jalan di Desa Adat Pecatu, pada Minggu (17/9) malam. Dalam razia itu, satu unit mobil digembosi oleh petugas karena kedapatan parkir di trotoar.

“Razia ini dilakukan bersama instansi terkait. Jadi kami bersinergi dalam melakukan razia di seluruh ruas jalan yang kerap macet karena adanya parkir liar,” kata Perbekel Pecatu I Made Karyana Yadnya.

Menurut dia, ruas jalan yang dirazia oleh petugas gabungan pada Minggu malam meliputi Jalan Uluwatu, Jalan Suluban, Jalan Labuan Sait dan beberapa ruas jalan lainnya. Titik yang paling menjadi perhatian yakni di ruas Jalan Uluwatu, sebab kerap macet parah karena banyak wisatawan yang baru keluar dari aktivitas menonton Tari Kecak.

“Kemacetan ini karena sejumlah kendaraan pakir sembarangan di bahu jalan. Inilah yang memicu kekroditan, sehingga pada Minggu malam kita atensi juga di sana. Namun, hanya ada beberapa kendaraan yang kita temukan sedang pakir. Kita langsung berikan teguran dan imbauan,” tegas Karyana.

Bagi kendaraan yang sekali tidak ada sopirnya langsung diambil tindakan pengembosan ban. Sepeti pada satu unit mobil yang kedapatan parkir sembarangan di Jalan Uluwatu, langsung digembosi oleh petugas.

Masih menurut Karyana, razia semacam ini akan terus diintensifkan ke depannya. Hal ini semata agar tidak ada lagi mobil yang parkir dengan memanfaatkan bahu jalan. “Kami akan terus bergerak setiap harinya. Linmas dan Pecalang juga akan menggelar patroli,” tegasnya. 7 dar

Komentar