nusabali

Anggap Sisa Laga Partai Final

ManUnited vs Everton, Sabtu Malam

  • www.nusabali.com-anggap-sisa-laga-partai-final

MANCHESTER, NusaBali
Bek Manchester United (MU) Lisandro Martinez mengatakan timnya harus berjuang keras meraih kemenangan dan memperlakukan setiap pertandingan seperti final.

Hal itu diungkapkan Lisandro, usai MU mampu bangkit dari kekalahan. MU mengalahkan Brentford 1-0, di Old Trafford, Kamis (6/4) lalu, atau tiga hari setelah kekalahan 0-2 dari rival empat besar, Newcastle United. Selanjutnya, Setan Merah akan menjamu Everton, pekan ke-30 Premier League, di Old Traffford, Sabtu (8/3) malam, pukul 19.30 Wita.

"Sekarang kami mendapatkan tiga poin dan kami harus berpikir untuk menghadapi Everton dan kami harus bekerja keras," kata Lisandro.

Kemudian, Ten Hag meminta para pemainnya menjadi mesin kemenangan setelah gagal meraih kemenangan di St James' Park. Menurutnya, Newcastle memenangkan laga dengan semangat, rasa lapar, keinginan, sikap dan motivasi yang lebih tinggi.

"Sekarang setiap kaga adalah final dan harus bermain penuh semangat, harus siap, harus tajam, harus berjuang untuk mendapatkan tiga poin ini," kata Lisandro.

Sementara itu, pelatih-manajer Everton Sean Dyche menegaskan striker asal Belanda Wout Weghorst tak bisa dianggap remeh, meski belum dapat menghasilkan banyak gol untuk MU. Weghorst direkrut MU pada Januari 2023 dengan status pinjaman dari Burnley. Dia baru membuat dua gol dari 19 laga di semua ajang.

Meski minim kontribusi gol sebagai striker, Ten Hag selalu memberikan kepercayaan menjadi starter. Dia menutupi kekurangannya dengan mampu membuka ruang penyerang lainnya di pertahanan lawan.

Dyche menegaskan bahwa Weghorst adalah pemain bagus. Para pemain Everton tak boleh meremehkan pemain yang pernah dipinjamkan ke Besiktas itu.

"Dia bekerja sangat keras, sangat profesional dan manajer yang berbeda mencari hal yang berbeda," kata Dyche.

Everton senditi tak terkalahkan dalam empat laga terakhirnya. Yakni, imbang 2-2 di kandang Nottingham Forest, menang 1-0 atas Brentford, menahan tuan rumah Chelsea 2-2, dan seri 1-1 dengan Tottenham.

Sedangkan MU telah dua kali menghadapi Everton musim ini, dan selalu menang. Pada pekan ke-10, MU menang 2-1 di kandang Everton. Setelah itu, MU mengalahkan Everton 3-1 di putaran ketiga FA Cup, di Old Trafford. *

Prediksi Starting XI
ManUnited (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Martinez, Varane, Wan-Bissaka; Fred, Sabitzer; Rashford, Fernandes, Antony; Weghorst.
Pelatih: Erik ten Hag.
Everton (4-5-1): Pickford; Godfrey, Tarkowski, Keane, Coleman; McNeil, Onana, Gueye, Garner, Iwobi; Gray. Pelatih: Sean Dyche.

Komentar