nusabali

Bulan Bahasa Bali di Duda Berakhir

  • www.nusabali.com-bulan-bahasa-bali-di-duda-berakhir

AMLAPURA, NusaBali
Pelaksanaan Bulan Bahasa Bali di Desa Duda, Kecamatan Selat, Karangasem, berakhir, Senin (13/2).

Pemenang lomba Bulan Bahasa Bali di Desa Duda, Kecamatan Selat, Karangasem, terbagi rata. Sehingga pemenangnya tidak ada yang mendominasi, yang melibatkan peserta dari 8 banjar dinas, di empat nomor lomba.

"Itu artinya persaingan merata dan kualitas pembinaannya juga meningkat," jelas Perbekel Duda I Wayan Dulur. Kata dia, setiap siswa SD yang tampil merupakan pilihan dari sekolahnya masing-masing. Di samping juga peserta ibu-ibu PKK di nomor masatua Bali dan kalangan peserta lelaki dewasa di nomor mapidarta. Para peserta diantar guru sehingga menambah semangat dan termotivasi untuk menang. "Saya nilai, sebelum lomba, peserta siswa SD itu telah mempersiapkan diri, skor hasil lomba bersaing ketat," jelas perbekel dari Banjar Padangtunggal Kauh ini.

Juara nyurat aksara Bali putra I Made Angga Pujana dari Banjar Padangtunggal Kangin skor 1.015, juara II I Ketut Gede Paramarta dari Banjar Padangtunggal Kauh skor 995 dan juara III I Wayan Agus Mregantara  dari Banjar Pegubugan skor 965.

Pemenang di bagian putri, juara I Ni Made Riska Wulandari dari Banjar Padangtunggal Kuah  skor 1.020, juara II Ni Made Marsya Adnyani dari Banjar Padangtunggal Kangin skor 1.005, dan juara III Ni Komang Tiara Pradnya Ningsih dari Banjar Dalem, skor 985.

Untuk lomba masatua Bali melibatkan ibu-ibu PKK, juara I Ni Putu Ristariani dari Banjar Jangu skor 981, juara II Ni Wayan Luh Tirta dari Banjar Padangtunggal Kangin skor 957, dan juara III Ni Made Sariani dari Banjar Alastunggal skor 943.

Pemenang mapidarta, juara I I Gusti Ngurah Suardana dari Banjar Lila, skor 779, juara II I Ketut Sudarya dari Banjar Pegubugan skor 762 dan juara III Ni Nengah Ariati dari Banjar Jangu skor 747.

Tiga dewan juri yang memberikan penilaian secara objektif, Ni Ketut Bueni, Ni Kadek Mudiani dan I Made Sudiantara. Seluruh pemenang dapat trofi dan uang pembinaan dari Perbekel Duda I Wayan Dulur. *k16

Komentar