nusabali

Target PTSL 2022, 400 Tanah di Buleleng Disertifikatkan

  • www.nusabali.com-target-ptsl-2022-400-tanah-di-buleleng-disertifikatkan

SINGARAJA, NusaBali
Kementerian Agraria Tata Ruang / Badan Pertanahan Negara (ATR/BPN) kembali menggulirkan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun anggaran 2022.

Dari program itu, di Buleleng 400 Peta Bidang Tanah (PBT) ditargetkan akan diterbitkan sertifikat hak atas tanah (SHAT).

Hal tersebut terungkap dalam sosisliasi program kerja ATR/BPN tahun 2022 Senin (31/1) yang lalu. Sosialiasi dihadiri Asisten Bidang Pemerintahan Setda Buleleng IB Suadnyana, Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) ATR/BPN Bali Ketut Mangku, Kepala Kantor Pertanahan (Kantah) Buleleng I Komang Wedana, dan Anggota Komisi II DPR RI Anak Agung Bagus Adhi Mahendra Putra. Kementerian ATR/BPN wilayah kerja Buleleng memiliki target menyelesaikan PTSL tahun ini 400 PBT. Jumlah ini setara dengan 18.900 SHAT, dan 1.200 bidang Kluster 4 (K-4).

Asisten Bidang Pemerintahan Setda Buleleng IB Suadnyana menyambut positif kinerja program PTSL yang digulirkan Kementerian ATR/BPN. Selama ini, Kantah Buleleng senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik. "Untuk itu, melalui sosialisasi ini kami mengajak warga Buleleng mengikuti dengan baik program pemerintah pusat," katanya.

Dengan program ini, setiap bidang tanah terdaftar dengan baik, sehingga mengurangi potensi munculnya konflik pertanahan (agraria) di masyarakat.

Kakanwil ATR/BPN Bali Ketut Mangku memuji pelayanan yang digulirkan Kantah Buleleng karena sangat memadai dan representatif. Ini penting karena demi memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Selain pelayanan langsung di kantor, pada saat ini pihaknya juga menigkatkan pelayanan berbasis digital lewat aplikasi. 7mzk

Komentar