nusabali

Wakil Direktur SDM RSUD Buleleng Jadi Pendaftar Pertama Lelang Jabatan

  • www.nusabali.com-wakil-direktur-sdm-rsud-buleleng-jadi-pendaftar-pertama-lelang-jabatan

Pendaftaran ditutup Minggu (2/8). Jika setiap kursi belum terdapat empat pelamar, maka pendaftaran akan diperpanjang hingga tiga hari berikutnya.

SINGARAJA, NusaBali
Lelang jabatan tinggi pratama d lingkup Setda Buleleng mulai ramai peminat. Memasuki hari ke-8 pendaftaran peserta, sudah ada 9 orang calon peserta yang sudah menyerahkan kelengkapan berkas ke Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Buleleng. Wakil Direktur Sumber Daya Manusia (Wadir SDM) RSUD Buleleng pun terpantau sebagai peserta yang pertama menyerahkan persyaratan administrasi.

Kepala BKPSDM Buleleng, I Gede Wisnawa, mengatakan dari tiga jabatan yang dilelang, jabatan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) sudah memenuhi minimal jumlah peserta sebanyak 4 orang. Sedangkan untuk jabatan Kadis Sosial baru diisi oleh 3 orang pelamar dan Jabatan Dirut RSUD Buleleng sudah diminati 2 orang pelamar. “Ya sudah ada dari Kamis kemarin ada lima orang  dan Jumat  ini juga ada 4 orang, jadi total sudah ada 9 orang pelamar,” ucap Wisnawa, Jumat (31/7).

Mantan Sekretaris Dewan (Sekwan) itu merinci, pendaftar yang datang pertama kali pada Kamis (30/7) adalah dr Sucipta, yang saat ini menjabat sebagai Wadir SDM RSUD Buleleng dr Sucipta yang membidik jabatan Dirut RSUD Buleleng datang ke kantor BKPSDM pada pukul 08.30 Wita diterima langsung oleh Kaban Wisnawa. Kemudian tak berselang lama sekitar pukul 11.00 Wita pelamar kedua yakni Sekretaris Dinas Sosial I Putu Kariaman Putra menyerahkan berkas persyaratannya. Di hari yang sama Sekdis Kariaman juga mendapat pesaing memperebutkan kursi Kadinsos dengan Nyoman Widarma yang saat ini masih menjabat Kabid Pengembangan Perpustakaan dan Budaya Baca Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Buleleng.

Pada pukul 12.30 Wita Kepala Bidang Penilaian Kinerja Aparatur dan Promosi BKPSDM, Gusti Made Suryawan, juga mendaftar. Sedangkan pendaftar terakhir yang datang pada Kamis (30/9) pukul 14.00 Wita adalah Camat Banjar, I Gede Arya Suardana. Dua nama terakhir melamar menjadi peserta lelang jabatan Kadisdikpora Buleleng.

Lalu pada Jumat (31/7) atau hari kedelapan ini diawali dengan kedatangan Kepala Sekolah SMPN 1 Seririt, Nyoman Atmaja yang mengikuti seleksi Kadisdikpora Buleleng. Kedatangan Kasek Atmaja pada pukul 09.00 Wita hampir bersamaan dengan dr Putu Arya Nugraha  seorang dokter fungsional yang belakangan ini santer dikabarkan akan ikut berkompetisi memperebutkan kursi Dirut RSUD Buleleng.

Setelah keduanya usai menyerahkan persyaratan pendaftaran disambung kembali oleh Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, Yayan Sutrisna yang akan bersaing ketat dengan Sekdisnya sendiri Kariaman Putra. Pendaftaran di hari kedelapan ditutup oleh Sekretaris Disdikpora Buleleng, I Made Astika pada pukul 14.00 Wita.

Dari sembilan pelamar yang sudah mendaftarkan diri, sementara posisi jabatan tinggi Kadis Sosial Buleleng sudah dibidik oleh tiga orang pelamar, 4 orang memperebutkan kursi Kadisdikpora Buleleng dan 2 orang bersiap merebut posisi Dirut RSUD Buleleng. Menurut Wisnawa pendaftaran masih akan dibuka dua hari lagi hingga tanggal 2 Agustus mendatang sesuai dengan penjadwalan yang telah ditetapkan panitia seleksi (pansel).

Jika dalam batas waktu pendaftaran ada jabatan tinggi pratama yang pelamarnya belum memenuhi standar minimal 4 orang, maka akan diperpanjang lagi selama 3 hari. “Karena ini kolektif dan panselnya juga sama jadi semua akan mengikuti. Kalau ada perpanjangan waktu akan berlaku juga pada jabatan tinggi yang sudah terpenuhi minimalnya,” imbuh Wisnawa.

Pansel baru akan melakukan seleksi administrasi saat seluruh pendaftar klop dan mengumumkan siapa saja yang dinyatakan lolos seleksi administrasi. Namun sebelum melangkah ke tahap seleksi selanjutnya nanti, pansel akan kembal melakukan rapat untuk merumuskan materi yang akan diberikan dalam tahap seleksi selanjutnya.*k23

Komentar