nusabali

Pande Lisa Raih 3 Emas di Malaysia

  • www.nusabali.com-pande-lisa-raih-3-emas-di-malaysia

DENPASAR, NusaBali
Perenang asal Badung Ni Putu Pande Lisa Primasari hingga hari kedua pada Jumat (6/3) berhasil meraih tiga medali emas pada kejuaraan Renang Malaysia Invitational Age Groups Championships, di Kolam Renang National Aquatic Centre, KLSC  Bukit Jalil.

Pade Lisa, yang kini membela klub Aquatic Jakarta, meraih dua emas pada hari pertama loma, Kamis (5/3). Sedangkan pada hari kedua menambah satu emas. Selain emas, eks atlet renang Klungkung itu juga merebut empat medali perak.


Dengan demikian, Pande Lisa meraih 3 emas dan 4 perak, hingga hari Jumat. Kejuaraan renang tersebut akan berakhir pada Minggu (8/3). Kini Pande Lisa tinggal mewujudkan dua emas lagi, dari target awal meraih lima medali emas.

Pande Lisa meraih medali emas pada nomor 200 meter gaya dada, nomor 200 meter gaya ganti perorangan, dan dari 200 meter gaya punggung. Sedangkan perak diraih dari 100 meter gaya bebas, 400 meter gaya bebas, 100 meter gaya kupu-kupu, dan 50 meter gaya dada.

Menurut Putu Sudana yang ikut mendampingi anaknya di Malaysia, jadwal lomba masih dia hari kedepan. Di dua hari itu Pande Lisa akan turun di enam nomor lagi, masing-masing tiga nomor pada Sabtu (7/3) dan hari terakhir Minggu (8/3).

Harapannya, kata Sudana, ada tambahan medali emas yang diraih Pande Lisa. Sebab, dari target lima emas sampai hari kedua baru terealisasi tiga emas.

"Untuk memenuhi target kita butuh tambahan dua emas lagi. Mudah-mudahan bisa terwujud," kata Sudana, yang juga ayah kandung Pande Lisa.

Diakui dari dua hari lomba itu sebenarnya Pande Lisa sudah lolos limit SEAG sebanyak lima nomor, yakni 100 meter gaya bebas, 200 meter gaya ganti, 100 meter gaya kupu-kupu, 200 meter gaya punggung dan 50 meter gaya dada.

"Dengan sisa dua hari ini, mudah-mudahan ada tambahan untuk yang lolos limit SEAG," kata Putu Sudana. *dek

Komentar