nusabali

Lomba GRSSIB Guna Tekan Angka Kematian Ibu

  • www.nusabali.com-lomba-grssib-guna-tekan-angka-kematian-ibu

Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta disampingi Ny Ayu Suwirta menyambut Tim Penilai lomba Gerakan Rumah Sakit Sayang Ibu dan Bayi (GRSSIB) Provinsi Bali tahun 2019, di RSUD Klungkung, Selasa (24/9) pagi.

SEMARAPURA, NusaBali
Tim penilai yang berasal dari GRSSIB Provinsi Bali berjumlah delapan orang dipimpin Dian Nardiani SKM MKes. Lomba digelar untuk meningkatkan kualitas pelayanan terhadap kesehatan ibu dan anak di rumah sakit. Selain itu meningkatkan fungsi rumah sakit sabagai pusat rujukan kesehatan Ibu dan anak, serta menekan/menurunkan Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB).

Ketua Tim Penilai yang diwakili oleh Dian Nardiani SKM MKes mengatakan, selama ini kasus kematian ibu sebagian besar berada di rumah sakit. Untuk menindak lanjuti hal tersebut maka Pemprov Bali memberlakukan kebijakan regionalisasi sistem rujukan dan tersusunannya manual rujukan maternal leonatal di tiap kabupaten/kota. “Dengan harapan tiap fasilitas pelayanan kesehatan dapat melayani kasus masalah kesehatan ibu dan anak sesuai dengan tugas, kewenangan dan kompetansinya,” ujarnya.

Bupati Suwirta mengatakan Kabupaten Klungkung sudah melaksanakan pelbagai upaya strategis dalam memperbaiki derajat kesejahteraan masyarakatnya. Di antaranya dengan meningkatkan sarana dan pelayanan di RSUD, meningkatkan kualitas dan kuantitas SDM serta meningkatkan jaminan pembiayaan kesehatan bagi semua masyarakat yang belum meiliki asuransi kesehatan.

Pihaknya juga terus mendorong upaya perbaikan tata kelola pelayanan dan inovasi-inovasi layanan di fasilitas dasar maupun di rumah sakit agar masyarakat dapat merasakan manfaatnya. “Juara adalah harapan kita namun tidak menjadi tujuan utama, karena rujuan utama adalah memberi pelayanan yang terbaik bagi seluruh masyarakat utamanya ibu dan anak. Karena dengan kondisi ibu yang sehat akan lahir generasi atau anak yang sehat pula,” ujarnya. Usai pembukaan, Tim Penilai RSSIB langsung melaksanakan telusur dokumen, telusur ruangan serta wawancara kepada petugas medis dan masyarakat.*wan

Komentar