nusabali

Buruh Instalasi Listrik Tewas Kesetrum

  • www.nusabali.com-buruh-instalasi-listrik-tewas-kesetrum

Korban mengalami luka sengatan di telapak tangan kanan dan di beberapa bagian tubuh.

SINGARAJA, NusaBali
Seorang buruh instalasi listrik dari PT Deby Pratama, Riyanto,32, warga asal Bayatrejo, Desa Wringin Pitu, RT 028, RW VIII Tegal Delimo, Kecamatan/Kabupaten Banyuangi, Jatim, tewas kesetrum listrik, Jumat (17/6) sekitar pukul 11.30 Wita. Kejadian yang mengagetkan masyarakat sekitar terjadi saat korban memperbaiki instalasi listrik di Jalan Arjuna, Desa Kaliasem, Kecamatan Banjar, Buleleng. tepatnya depan Panti Jompo Jara Mara Pati.

Sebelum kejadian, korban bersama 10 buruh lainnya memperbaikan instalasi listrik di tempat kejadian perkara (TKP). Setiap buruh memperbaiki masing-masing memperbaiki listrik di satu tiang sejak pukul 09.00 Wita. Namun pada pukul 11.00 Wita, dari arah korban, Riyanto, terdengar teriakan dan suara ledakan kecil. Saat dilihat oleh teman-temannya, ternyata korban sudah dalam keadaan pingsan bergelayut di tiang listrik. Teman-teman korban pun langsung melakukan evakusi dan menurunkan mayatnya.

“Kemudian korban langsung dilarikan ke RS Parama Sidhi untuk mendapatkan pertolongan,” ujar Kapolsek Banjar Kompol Anak Agung Gede Sena, Jumat (17/6) siang. Namun setelah tiba di UGD Parama Sidhi, korban dinyatakan telah meninggal dunia. Korban mengalami luka sengatan listrik di telapak tangan kanan dan di beberapa bagian tubuh. Pihak kepolisian pun menjelaskan bahwa kejadian tersebut terjadi murni karena kecelakaan kerja.

Humas RS Parama Sidhi, Suci Aryawati mengatakan korban sudah meninggal dunia sebelum sampai di rumah sakit. Setelah kejadian tersebut hingga sore, pihak rumah sakit masih menunggu ambulance untuk memulangkan jenazah korban ke rumah duka di Banyuwangi.

Saat dikonfirmasi, Humas PLN Bali Utara Eka Tirtayana mengatakan korban merupakan buruh rekanan PLN. Ia mengatakan, buruh ini telah memakai peralatan berstandar keamanan sebagai buruh instalasi. Namun dirinya tak tahu kondisi buruh ini hingga kesetrum listrik. Kata dia, sebenarnya pada Jumat (17/6), tidak ada penjadwalan perbaikan instalasi. “PLN tidak ada penjadwalan hari ini, mungkin dari rekanan,” jelasnya. 7 k23

Komentar