nusabali

Dirga dan Eka Putra Berpeluang Sodok Arnawa

  • www.nusabali.com-dirga-dan-eka-putra-berpeluang-sodok-arnawa

Dirga dan Eka Putra Berpeluang Sodok Arnawa

TABANAN, NusaBali

Meskipun Ketua DPC PDIP Tabanan, Komang Gede Sanjaya, mengatakan akan memberikan prioritas untuk I Nyoman ‘Komet’ Arnawa menjadi Ketua Dewan karena jabatan di partai sebagai Sekretaris DPC PDIP Tabanan, namun berhembus kabar jika I Made Dirga dan I Putu Eka Putra Nurcahyadi juga berpeluang sodok Arnawa untuk duduki posisi Ketua DPRD Tabanan periode 2019-2024.

Made Dirga merupakan politisi senior PDIP yang lolos untuk periode ketiga ke DPRD Tabanan. Politisi asal Desa Sudimara, Kecamatan Tabanan ini juga meraih suara besar, yakni 12.153 suara. Bahkan saat ini dia dipercaya sebagai Ketua Komisi IV DPRD Tabanan. Sebelumnya Dirga juga sempat menjabat sebagai Ketua Fraksi PDIP DPRD Tabanan sebelum I Gede Suadnya Darma dan I Nyoman Arnawa.  

Sedangkan I Putu Eka Nurcahyadi adalah caleg asal Desa Batanyuh, Kecamatan Marga, Tabanan sebagai peraih suara terbanyak 15.172 di Tabanan pada Pileg 2019. Saat ini dia juga menjabat sebagai Ketua PAC PDIP Marga. Terkait peluang dirinya ini, Made Dirga mengaku belum tahu. Hanya saja jika nanti dia ditunjuk partai untuk menjadi Ketua DPRD Tabanan, tentu akan siap. "Ya siap, harus siap," tegasnya.

Bahkan dia juga memiliki niat maju menjadi Ketua DPRD Tabanan. "Pastilah, jadi manusia harus ada niat, salah saya kalau ada niat?" tanyanya.  Sedangkan I Putu Eka Nurcahyadi belum berani berkomentar banyak. Dia lebih menyerahkan pada aturan dan keputusan partai. "Saya tidak berani mendahului, kita yakinkan partai menjalankan mekanisme dan keputusan yang tepat. Siapapun nanti kita hormati," ujarnya.

Disinggung jika ditunjuk partai apakah siap? Eka Nurcahyadi mengatakan sebagai kader partai keputusan apapun wajib dijalani. "Sebagai kader partai keputusan apapun wajib dijalani," tegasnya. Sebelumnya Ketua DPC PDIP Tabanan, I Komang Gede Sanjaya, mengatakan memberikan prioritas yang menjadi ketua dewan adalah orang yang menjabat di struktur partai. Di PDIP sendiri Ketua DPC PDIP Tabanan sudah menjadi Wakil Bupati Tabanan. Dengan kondisi itu otomatis yang berpeluang kuat jika dilihat dari struktur partai adalah adalah Sekretaris DPC PDIP Tabanan yang kini dijabat I Nyoman Arnawa.

Nyoman Arnawa adalah politisi asal Banjar Wangaya Betan, Desa Wangaya Gede, Kecamatan Penebel, Tabanan dengan perolehan suara tinggi, yakni 11.123 suara. Saat ini dia juga menjadi Ketua Fraksi PDIP Tabanan. Bahkan untuk Pilpres 2019, dia juga menjadi Ketua Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Amin di Tabanan. Jika dilihat dari struktur partai selain sekretaris DPC, Bendahara DPC PDIP dikatakan Komang Sanjaya juga berpeluang.

Saat ini yang menjadi Bendahara DPC PDIP Tabanan adalah Anak Agung Nyoman Dharma Putra politisi Banjar Dinas Temu Sari, Desa Bantiran, Kecamatan Pupuan, Tabanan. *des

Komentar