nusabali

Demokrat Dukung Paket Abang

  • www.nusabali.com-demokrat-dukung-paket-abang

Setelah Koalisi Bali Mandara (KBM) gagal usung pasangan Calon Bupati (Cabup)-Calon Wakil Bupati (Cawabup) Jembrana ke Pilkada 2015 menyusul buyarnya paket I Ketut Wirawan-I Made Suardana.

Dalam Pilkada Jembrana 2015 nanti, Artha-Kembang (paket incumbent yang masih menjabat Bupati-wakil Bupati Jembrana 2011-2016) akan tarung head to head melawan Ketut Sinarta-IGA Ketut Sudanayasa (diusung Hanura-PKB-NasDem). Awalnya, Koalisi Bali mandara (KBM) yang terdiri dari Golkar-Demokrat-Gerindra sempat usung pasangan Ketut Wirawan-Made Suardana sebagai Cabup-Cawabup Jembrana.

Di tengah jalan, pasangan Wirawan-Suardana yang diusung KBM mendadak buyar, karena kandidat Cabup Jembrana Ketut Wirawan pilih minggir setelah mendaftarkan pencalonan ke KPU, 27 Juli 2015 lalu, dengan dalih dilarang keluarganya bertarung. Tiga bulan setelah buyarnya Wirawan-Suardana, Demokrat putuskan beralih dukung Paket Abang. Sebaliknya, Golkar (punya 4 kursi parlemen) bersama Gerindra (punya 4 kursi parlemen) dan PKS (punya 2 kursi parlemen), hingga kini tidak ada mengarahkan dukungan ke paket calon mana pun.

Sementara itu, Nengah Tamba mengatakan dengan bergabungnya dukungan Demo-krat, Paket Abang diharapkan dapat tambahan 16 pesren suara di Pilkada Jembrana 2015. Soalnya, Demokrat meraih 16 persen suara di Jembrana dalam Pileg 2014 lalu. “Ini bisa dicatat, paling tidak 16 persen tambahan suara kita harapkan untuk Abang,” tandas Tamba, Minggu kemarin.

Sedangkan Ketua DPC PDIP yang sekaligus Cawabup Jembrana, Made Kembang Hartawan, menyatakan berterima kasih dan menyambut baik dukungan Demokrat. Menurut Kembang, pihaknya tidak pasang target muluk-muluk. Yang terpenting, berusaha sekuat tenaga dan berjuang tanpa meremehkan lawan. “Dengan tambahan kekuatan baru dari Demokrat, kita harapkan kerjasama maupun jalinan komunikasi untuk kemajuan Jembrana,” tandas Kembang.

Komentar