nusabali

Ini Lokasi Rawat Macet di Wilayah Tabanan

  • www.nusabali.com-ini-lokasi-rawat-macet-di-wilayah-tabanan

Jajaran Polres Tabanan siapkan sebanyak 250 personel untuk pengamanan arus mudik Hari Raya Idul Fitri 2018.

Jelang Arus Mudik Hari Raya Idul Fitri 2018

TABANAN, NusaBali
Polres juga menyiapkan sebanyak 18 pos, mulai dari pos pelayanan, pengaman, dan pelayanan terpadu di jalur mudik wilayah Kabupaten Tabanan. Jalur rawan macet dan rawan kecelakaan juga sudah diatensi.

Kaur Bin Ops Lantas Polres Tabanan Iptu I Made Sukiarta seizin Kasatlantas Polres Tabanan AKP Ida Ayu Made Kalpika Sari, menerangkan  persiapan arus mudik 2018 personel Polres Tabanan kerahkan anggota sebanyak 250 orang. Mereka akan ditugaskan di masing-masing pos yang sudah dirancang. “Anggota kami kerahkan 250 orang, tersebar di sejumlah titik di wilayah Kabupaten Tabanan,” ujarnya, Senin (4/6).

Kata dia, sejumlah pos telah disiapkan. Di antaranya pos tetap berjumlah 4 unit terletak di pos Dadakan, pos depan Universitas Tabanan, pos traffic light Kediri, Kecamatan Kediri, dan pos traffic light Gerokgak, Kecamatan Tabanan. Kemudian pos pengamanan ada 9, di Masjid Al Huda Kecamatan Kediri, pos Lumajang Kecamatan Kerambitan, pos Bunut Puhun Kecamatan Selemadeg Timur.

Pos Berembeng, pos Antosari Kecamatan Selemadeg, pos Joger Kecamatan Baturiti, pos Alas Kedaton Kecamatan Marga, dan pos di Masjid An Nur Kecamatan Penebel. “Rata-rata di pos pengamanan ada enam petugas gabungan polisi yang jaga,” jelasnya.

Setelah pos pengamanan, kemudian pos pelayanan di tempat pariwisata ada 4 pos di antaranya di pos TAC Megati, Kecamatan Selemadeg Timur, pos Patung Adipura, Kecamatan Tabanan, pos Patung Jagung Kecamatan Baturiti, dan pos Tanah Lot di Kecamatan Kediri.

Dan terakhir ada pos pelayanan terpadu yang terletak di Soka Indah atau areal restoran Pantai Soka yang ada di Kecamatan Selemadeg Barat. Di pos pelayanan terpadu pelayanannya melibatkan seluruh instansi yang ada di Pemkab Tabanan sesuai dengan koordinasi polisi dengan pemerintah.

Iptu Sukiarta menjelaskan, jalur rawan kecelakaan di Tabanan saat ini terpantau di jalur Bypass Soekarno dari Pasar Hewan Kediri ke barat hingga depan Hardys Tabanan. Kemudian jalur macet ada di Masjid Al Huda Kediri, Joger, Patung Jagung di Baturiti, dan Tanjakan Samsam II, Kecamatan Kerambitan. “Kami berharap selama arus mudik tidak terjadi kecelakaan fatal. Pemudik dan pengendara harap tetap waspada dan berhati-hati,” imbuhnya. *d

Komentar