nusabali

Karateka Bali Bidik Pomnas

  • www.nusabali.com-karateka-bali-bidik-pomnas

Karateka Bali Ni Made Suci Astuti tiba di tanah air usai mengikuti World Karate-Do Gojukai Championship, di Kanada, 28 September-1 Oktober. 

JAKARTA, NusaBali
Selanjutnya Made Suci mempersiapkan diri untuk Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) di Makassar, 16 Oktober nanti. 

"Target saya disana bermain optimal dan meraih prestasi terbaik," ujar Made Suci, Jumat (6/10). 

Dalam waktu berdekatan Made Suci mengikuti tiga kejuaraan secara beruntun. Mulai dari Porprov Bali 2017 pada pertengah September lalu. Kemudian menjalani pemusatan latihan (TC) di Bogor untuk bertanding di World Karate-Do Gojukai Championship.

Di Kanada Made Suci mempersembahkan satu emas dan tiga perak. Kini ia sedang recovery agar ketika di Pomnas memetik hasil maksimal. Karateka yang menempuh pendidikan di IHDN Denpasar ini menjadwalkan latihan kembali pada Senin (9/10).

Mades Suci mengatakan, untuk mengikuti Pomnas tidak ada pemusatan latihan. Mereka latihan di tempat masing-masing. Ia berlatih di dojo Puri Cemenggon, Desa Cemenggon, Penarungan, Kabupaten Badung. "Nanti saya agendakan latihan sehari dua kali, pagi dan sore," ucap Made Suci.

Bagi Made  Suci,  Pomnas di Makassar keikutsertaan pertamanya. Ia tidak ingin melewatkan kesempatan itu. Made Suci berharap mendapat hasil bagus di kata perorangan putri dan kumite -61 kg. Made Suci berangkat ke Makassar Jumat (13/10). 

Namun pertandingan baru berlangsung Senin (16/10). Sampai saat ini, ia belum mengetahui ada berapa karateka yang membela Bali ke Pomnas nanti. Meski begitu, Made Suci telah memetakan lawan yang perlu di waspadai di Pomnas. Antara lain DKI Jakarta, Jawa Barat dan tuan rumah Sulsel. *k22

Komentar