nusabali

Program ‘Badung Angelus Buana’ Tetap Lanjut 2024

  • www.nusabali.com-program-badung-angelus-buana-tetap-lanjut-2024

MANGUPURA, NusaBali - Program ‘Badung Angelus Buana’ atau Badung Berbagi dari Badung untuk Bali dipastikan berlanjut di 2024. Bahkan Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta menyebut program ini tetap akan dijalankan hingga masa jabatannya berakhir pada 2025.

Bupati Giri Prasta menegaskan anggaran untuk program Badung Angelus Buana telah disiapkan dan dipasang pada anggaran induk maupun perubahan 2024. “Saya sampaikan bahwa saya Giri Prasta di tahun 2024 ini masih bisa mengeluarkan dana untuk Badung Angelus Buana. Satu di induk 2024 sudah kita tetapkan, yang kedua di perubahan, ketiga adalah di induk 2025, clear ya,” ujarnya, Senin (5/2).

Karena anggaran sudah disiapkan, bupati asal Desa Pelaga, Kecamatan Petang ini pun yakin program bagi-bagi hibah ini tetap berjalan hingga 2025. Bupati Giri Prasta menegaskan, program Badung Angelus Buana ini tujuannya tiada lain untuk meringankan beban masyarakat, baik Badung maupun Bali secara umum. Menurutnya, semakin banyak tokoh maupun pemimpin yang menyalurkan bantuan maka masyarakat akan semakin terbantu.

“Demi meringankan beban masyarakat saya kira hal-hal yang seperti ini harus saya lakukan. Sederhananya begini semakin banyak tokoh, pemimpin yang membantu kan semakin ringan beban masyarakat,” kata Bupati Giri Prasta.

Untuk diketahui, program Badung Angelus Buana, bertujuan membantu salah satunya pembangunan fisik demi menyejahterakan masyarakat. Dana yang diperoleh berasal dari penyisihan Pajak Hotel dan Restoran (PHR) diberikan kepada masyarakat untuk menggerakan perekonomian sektor informal, mendukung terciptanya lapangan pekerjaan dan untuk mendukung pemerataan pembangunan yang berkeadilan serta pelestarian adat, agama, tradisi dan budaya. Bantuan ini diberikan di berbagai daerah di Bali untuk meringankan beban masyarakat. 7 ind

Komentar