nusabali

PHRI Optimis Raup Cuan dari MotoGP

  • www.nusabali.com-phri-optimis-raup-cuan-dari-motogp

Limpahan turis dari GP Mandalika 2023 ikut bantu Bali capai target 4,5 juta wisman

DENPASAR, NusaBali - Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) optimistis event MotoGP Mandalika 2023,  13-15 Oktober, Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB  berdampak positif terhadap pariwisata Bali. Diantara penggemar motor GP Mandalika, diyakini akan menyempatkan diri berlibur juga ke Bali, sebagaimana event-event besar lain yang digelar di luar Bali.

Sebab bagaimanapun sebagai tujuan wisata dunia, Bali pasti  memiliki magnet untuk dikunjungi. Termasuk  yang menjadi bagian dari perhelatan GP Mandalika 2023.

Ketua PHRI Badung I Gusti Ngurah Rai Suryawijaya atau Rai Suryawijaya mengatakan Kamis (5/10).

“Pasti ada wisman yang datang ke Bali,” ujar tokoh pawisata yang juga Wakil Ketua BPD PHRI Bali.

Menurut Rai Suryawijaya, Bali dengan taksu pariwisata budaya  menjadi tujuan wisata utama. Apalagi pandemi telah berakhir dan pariwisata sudah pulih kembali. Bahkan kunjungan wisman khususnya sudah sampai 19 ribu per hari.

“Jadi diantara penggemar motor GP, apakah kru dan yang terkait lain, saya optimistis banyak yang datang ke Bali,” ujarnya.

Lanjut Rai Suryawijaya, dari sisi  geografis Bali dengan Lombok NTB, ‘ satu’ yakni berdekatan. Dalam keseharian pun tidak sedikit  wistawan yang ulang-alik, Bali -Lombok atau sebaliknya, untuk berwisata. Apalagi ada perhelatan GP, yang merupakan sport tourism juga.

Penerbangan terkait GP Mandalika, juga diyakini  tak semuanya terbang  langsung ke NTB, namun  banyak yang datang melalui Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Walau demikian  dia  mengatakan tidak bisa menyebut, berapa besar dampaknya kepada industri pariwisata Bali. Namun diantara  19 ribu kunjungan wisman per hari  waktu belakangan ini, Rai Suryawijaya yakin diantaranya termasuk ‘penggemar’ GP Mandalika.

“Kemungkinan setelah GP usai bisa bertambah ramai ke Bali,” duganya.

Hal itu jelas akan berpengaruh pada tingkat hunian kamar (TPK)  atau okupansi. Saat ini rata-rata okupansi hotel di Bali di kisaran 78 persen.

Tambahan limpahan turis asing dari GP Mandalika 2023, menurut Rai Suryawijaya akan membantu Bali mencapai target 4,5 juta wisman yang ditargetkan Kemenparkeraf untuk Bali tahun 2023. “Mudah-mudahan bisa  malah bisa melampui dari target,” ujarnya. k17.

Komentar