nusabali

Poktan di Bangli Digelontor Bantuan Pertanian

  • www.nusabali.com-poktan-di-bangli-digelontor-bantuan-pertanian

BANGLI, NusaBali - Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta menyerahkan  bantuan sarana dan prasarana pertanian untuk puluhan kelompok tani (poktan) di Bangli. Penyerahan bantuan berupa alat dan mesin pertanian, alat pengolah pupuk, hingga jalan usaha tani itu berlangsung pada Jumat (15/9).

Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan (PKP) Bangli I Wayan Sarma mengatakan bantuan yang disalurkan itu atas usulan dari 25 poktan di empat kecamatan. Bantuan ini memanfaatkan sumber anggaran dari APBN dan APBD Bangli. "Bantuan dari APBN merupakan aspirasi dari anggota DPR RI Dapil Bali I Made Urip. Bantuan dengan anggaran APBN ini mencapai miliaran rupiah," ungkapnya.

Lanjut Wayan Sarma, bantuan yang bersumber dari APBD dengan anggaran Rp 200 juta. Jenis bantuan beragam sesuai usulan masyarakat. Bantuan yang bersumber dari APBN di antaranya, 7 unit traktor, 5 cultivator, kendaraan roda tiga, 3 unit irigasi perpompaan, 2 Unit Pengolah Pupuk Organik (UPPO), jalan usaha tani, dan rehabilitasi jaringan irigasi tersier. Bantuan bersumber dari APBD yakni 2 unit pekarangan pangan lestari, jalan usaha tani, dan 16 unit power sprayer. "Bantuan tersebut diserahkan di halaman Kantor Dinas PKP Bangli, di Lingkungan Perkantoran Kubu, Bangli," ujarnya.

Kata Wayan Sarma, dalam penyerahan bantuan tersebut Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta mengharapkan bantuan ini bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh kelompok-kelompok tani. Dengan banguan ini agar petani bisa lebih meningkatkan kualitas dan kuantitas produk pertanian yang dihasilkan. Setahunya, petani di Kabupaten Bangli sudah gigih dalam mengelola pertanian maupun perkebunan.7esa

Komentar