nusabali

Juara di Inggris, Aleix Espargaro Pasang Target Ambisius Musim Ini

  • www.nusabali.com-juara-di-inggris-aleix-espargaro-pasang-target-ambisius-musim-ini

SILVERSTONES, NusaBali - Usai sukses menang di Inggris, Aleix Espargaro langsung pasang target ambisius untuk MotoGP 2023. Rider Aprilia Racing tersebut bertekad untuk bisa menyelesaikan musim di tiga besar klasemen akhir MotoGP 2023.

Aleix Espargaro melalui musim terbaiknya di sepanjang karier pada 2022 lalu. Dia sempat bersaing dalam perburuan gelar juara dunia, namun itu berakhir antiklimaks karena dia finis keempat. Meski begitu, hal itu jelas menumbuhkan rasa optimis untuk bisa kembali bersaing berebut titel pada musim 2023.
Sayangnya, performa pembalap asal Spanyol itu malah jauh dari kata memuaskan di paruh pertama MotoGP 2023 sehingga dia terlempar di papan tengah klasemen. Dia baru bisa naik podium pada belapan terakhir sebelum jeda libur musim panas di mana dia finis di urutan tiga GP Belanda 2023.

Espargaro menyebut bahwa keterpurukan di awal musim merupakan imbas dari ekspektasi yang terlalu tinggi. Dia justru kerap melakukan kesalahan dan kesulitan bersaing di papan atas klasemen.

"Ekspektasi saya terlalu tinggi di awal musim. Saya memulai musim 2023 hanya dengan prospek mengejar gelar dan kemudian melakukannya secara berlebihan," kata Espargaro di Speedweek, Kamis (10/8).

"Itu tidak pernah cukup! Saya kemudian jatuh di Argentina, saya juga jatuh di Austin dan kehilangan banyak poin di sana," tambahnya.

Espargaro mengawali paruh kedua musim MotoGP 2023 dengan apik. Dia menjadi pemenang di MotoGP Inggris 2023 hingga membuatnya bisa kembali bersaing di papan atas.

Masih ada 11 seri tersisa dan pembalap berusia 34 tahun ini menargetkan finis di tiga besar klasemen akhir MotoGP 2023. Pasalnya, dia sadar jika pendekatannya lebih baik sejak awal musim, dia punya kecepatan yang mumpuni untuk bertengger di posisi lima besar.

"Jika saya memulai dengan pendekatan yang berbeda, saya mungkin akan dengan mudah berada di lima besar tabel musim ini. Musim ini masih panjang. Jika saya tidak melakukan kesalahan dan bekerja seperti yang saya lakukan pada 2022, maka saya pikir saya masih bisa berjuang untuk posisi tiga besar dengan paruh kedua musim yang bagus," jelas rider kelahiran Granollers itu. *

Komentar