nusabali

Ray Peni Hibur Pelepasan SMA PGRI

  • www.nusabali.com-ray-peni-hibur-pelepasan-sma-pgri

AMLAPURA, NusaBali - Penyanyi pop Bali Ray Peni menghibur siswa pada acara Pelepasan 133 Siswa kelas XII SMAN PGRI 1 Amlapura, di Gedung Mall Pelayanan Publik UKM Center, Jalan Gajah Mada,  Amlapura, Sabtu (29/4).

Penyanyi asal Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Gianyar ini  membawakan beberapa lagu-lagu hitsnya, antara lain, Bahasa Hati, Sing Ngelah Empugan, dan lain-lain. Dia pun mengajak siswa yang hadir bernyanyi bersama biar bersemangat.

Ray Peni juga mengingatkan siswa SMA PGRI 1 Amlapura, agar siswa yang lulus melanjutkan kuliah kelak jadi orang sukses. "Jangan lupa, jauhi narkoba, karena sangat berbahaya untuk generasi bangsa, dan hati-hati bermain medsos, agar tidak berekses hukum," pintanya.


Hadir, Pengawas SMA Provinsi Bali I Wayan Suanta. Dia  mengingatkan siswa saat puncak pengumuman kelulusan, Jumat (5/5), tidak ada aksi corat-coret, dan konvoi di jalan. "Corat-coret seragam sekolah itu tidak baik, sebaiknya sumbangkan seragam itu kepada adik kelas yang memerlukan," pintanya.

Kasek SMA PGRI 1 Amlapura I Ketut Jelantik mengapresiasi prestasi siswa kelas XII, untuk tahun ajaran 2022/2023, ternyata mampu meloloskan 18 siswa di perguruan tinggi melalui  SNBP (seleksi nasional berbasis prestasi). Di akhir acara, siswa berprestasi dapat  penghargaan dan 133 siswa lulus mendapatkan kalungan medali dan majalah sekolah sebagai bentuk kenang-kenangan dari sekolah. Hadir dalam acara itu, Sekdakab Karangasem I Ketut Sedana Mertha, Ketua Yayasan PGRI I Putu Toya, dan undangan lainnya.7k16

Komentar