nusabali

Hanura Klungkung Optimistis, Rebut Kembali 5 Kursi di Pileg 2024

  • www.nusabali.com-hanura-klungkung-optimistis-rebut-kembali-5-kursi-di-pileg-2024

SEMARAPURA, NusaBali - Partai Hanura Klungkung mulai mematangkan persiapan untuk menyongsong Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.

Bahkan, Hanura optimistis bisa kembali merebut 5 kursi seperti pada Pileg 2014 lalu. 

Saat Pileg 2019, Hanura Klungkung hanya berhasil meloloskan 3 kandidat di DPRD Klungkung, masing-masing, I Wayan Buda Parwata, Putu Sri Handayani, dan Luh Andriani.

Ketua DPC Hanura Klungkung I Wayan Buda Parwata mengatakan akan merebut kembali 5 kursi pada Pileg 2024 mendatang. “Kami akan rebut kembali 5 kursi, kini banyak kader yang bergabung dan kader lama kembali,” ujar Buda Parwata, di sekretariat DPC Hanura Klungkung, Jalan Sahadewa, Senin (2/1).

Selain itu Hanura sudah jauh hari gencar melakukan aksi sosial bersama masyarakat, maupun kepekaan sosial dengan mengulurkan bantuan ke sejumlah lokasi bencana.

Diakui, pada Pileg 2019 Hanura Klungkung mengalami ‘turbulensi’, di mana 2 orang pengurus kader loncat ke partai lain menjelang Pileg. “Ini tentu menjadi faktor yang sangat berpengaruh,” imbuh politisi asal Desa Timuhun, Kecamatan Banjarangkan, Klungkung, ini.

Belajar dari pengalaman itu Hanura Klungkung sudah melakukan evaluasi, dan menempatkan posisi strategis di jajaran DPC langsung dari kader yang duduk di fraksi. 7 wan

Komentar