nusabali

KPU Nyatakan 8 Parpol Sudah Lolos Berkas

  • www.nusabali.com-kpu-nyatakan-8-parpol-sudah-lolos-berkas

JAKARTA,NusaBali
Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan 8 dari 11 partai politik (parpol) yang mendaftar sebagai calon peserta Pemilu 2024 sudah lolos berkas.

Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Idham Holik mengatakan sebanyak tujuh parpol telah mulai diverifikasi administrasi, sedangkan sisanya akan diverifikasi Kamis (4/8) hari ini. Ketujuh parpol tersebut, yaitu PDI Perjuangan (PDIP), Partai Keadilan dan Persatuan (PKP), Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Persatuan Indonesia (Perindo), Partai NasDem, Partai Bulan Bintang (PBB), serta Partai Kebangkitan Nusantara (PKN). Mereka sedang memasuki tahap selanjutnya yaitu verifikasi administrasi yang dilakukan secara simultan.

Sementara itu, Partai Garuda yang baru saja mendaftar KPU Rabu (3/8), berkasnya juga dinyatakan lengkap. Idham mengatakan tahap verifikasi Partai Garuda dilakukan Kamis (4/8) hari ini.

"Seluruh dokumen Partai Garuda yang diserahkan kepada kami melalui melalui aplikasi Sipol atau yang diunggah ke dalam aplikasi Sipol itu dinyatakan lengkap, ya, sehingga dokumen pendaftaran Partai Garuda dilanjutkan ke tahapan selanjutnya esok akan mulai diverifikasi secara administratif," ujar Idham di Kantor KPU, Jakarta Pusat, seperti dilansir detik.com, Rabu (3/8/2022).

Sejauh ini ada tiga parpol yang berkasnya dinyatakan belum lengkap dan diberi tenggat melengkapi dokumennya hingga periode pendaftaran ditutup pada 14 Agustus 2022.

"Kami mendapat info bahwa partai tersebut akan melengkapi dokumennya, dan kami sampaikan tanggal 14 Agustus 2022 jam 23.59 WIB batas akhir masa pendaftaran dan kami sampaikan sebaiknya sebelum rentang waktu tersebut," ujar Idham.

Ketiga partai tersebut adalah Partai Rakyat Adil Makmur (Prima), Partai Reformasi, dan Partai Negeri Daulat Indonesia (Pandai). Idham menegaskan parpol pendaftar harus melengkapi berkas sesuai tahapan pemilu yang diatur di Peraturan KPU (PKPU).

Hingga kini, sebelas partai sudah tercatat mendaftar sebagai peserta Pemilu 2024 di KPU. "Sebagaimana kita ketahui sampai dengan hari ini berarti sudah ada 11 partai politik yang mendaftar ya," ujar Idham.

Idham menyampaikan tak ada parpol yang dijadwalkan mendaftar hari ini. Namun, sepuluh parpol sudah mendapat jadwal pendaftaran ke KPU.

"Jadi kemungkinan besar hari keempat tidak ada partai mendaftar tetapi kemudian dilanjutkan pada hari Jumat tanggal 5 Agustus. Jadwal yang kami terima atau permohonan jadwal yang kami terima dari Partai Demokrat pukul 14.00 WIB," ucap Idham.

Berikut data KPU terkait rencana jadwal pendaftaran partai politik (WA/telepon/surat) ke Helpdesk:

Partai Demokrat: 5 Agustus, pukul 14.00 WIB
Partai Gelora: 7 Agustus, pukul 10.00 WIB
Partai Republik Indonesia: 8 Agustus, 10.00 WIB
Partai Gerindra: 8 Agustus, 15.00 WIB
Partai Kebangkitan Bangsa: 8 Agustus, 15.00 WIB
PSI: 10 Agustus, 09.00 WIB
Partai Golkar:10 Agustus, 10.00 WIB
Partai Buruh: 12 Agustus, 14.00 WIB
Partai Suara Rakyat Indonesia (Parsindo): 12 Agustus, 14.00 WIB
Partai Damai Kasih Bangsa: 14 Agustus, 20.00 WIB

Komentar