nusabali

Utusan Sudikerta Merapat ke Buleleng

  • www.nusabali.com-utusan-sudikerta-merapat-ke-buleleng

Disinggung kesiapannya digandeng Sudikerta di Pilgub Bali? Puspaka menyatakan sangat mengapresiasi keinginan Golkar tersebut.

Lobi Sekda Dewa Puspaka, Tawarkan Posisi Cawagub

SINGARAJA, NusaBali
Ketua DPD Golkar Bali, Ketut Sudikerta yang memastikan nyalon gubernur di Pilgub Bali 2018, makin serius melirik Sekda Kabupaten Buleleng Dewa Ketut Puspaka. Indikasinya DPD Golkar sudah mengutus kadernya melobi Dewa Puspaka ke Buleleng. Konon kader yang melobi Puspaka adalah utusan Sudikerta.

Informasinya, sejumlah kader Golkar di luar struktur partai beberapakali merapat ke kediaman Sekda Puspaka di LC Bhaktiseraga, Kecamatan Buleleng, menyusul peluang Sudikerta berpaket dengan Puspaka. Konon, kader yang melobi tersebut adalah utusan dari Sudikerta sendiri.

“Sudah ada yang intens meloby pak Sekda (Puspaka,red). Tinggal menunggu hasil surveinya saja,” ujar sumber di lingkaran Golkar Buleleng. Masih kata sumber, lobi tersebut untuk memastikan kesiapan Sekda Puspaka berpaket dengan Sudikerta jika hasil survei nanti menunjukkan rangking tertinggi. Sehingga saat Sudikerta menentukan pilihannya, Sekda Puspaka tidak lagi kelabakan. “Hitungannya menjalin komunikasi masalah kesiapan dipaketkan dengan Sudikerta,” imbuh sumber pada NusaBali di Singaraja.

Sekkda Puspaka yang dikonfirmasi Minggu (2/4), tidak menepis ada kader Golkar yang datang ke rumahnya. Hanya saja, Puspaka enggan menyebut kader Golkar yang temui dirinya. “Ya memang ada, tapi tidak saja Golkar, dari partai lain juga ada, ya bicara masalah politik saat ini, kedepan dan masa mendatang,” akunya.

Disinggung kesiapannya digandeng Sudikerta di Pilgub Bali? Puspaka  menyatakan sangat mengapresiasi keinginan Golkar tersebut. Namun ia tidak mengiyakan maupun menolaknya. Puspaka menyebut, menyerahkan proses itu berjalan secara dinamis. “Ini agak sensitif, saya harus hati-hati berbicara karena apapun yang kita bicarakan dan lakukan, apalagi dalam suasana politik akan banyak mengundang penilaian. Tentu saya sangat mengapresisi (keinginan Golkar,red), ini akan sangat memotiviasi saya dalam menjalankan tugas-tugas sebagai Sekda. Masalah urusan politik, biarkan berjalan secara dinamis,” kata birokrat asal Desa Ringdikit, Kecamatan Seririt ini.

Sekda Puspaka sendiri masuk dalam bursa calon wakil gubernur pendamping dari Sudikerta, dari jalur birokrasi setelah Rochineng dan Ketut Teneng. Ketiga birokrat ini memang berasal dari Buleleng. Sudikerta sendiri mengisyaratkan mencari paketnya dari Bali Utara, karena Buleleng termasuk daerah dengan jumlah penduduk terbanyak kedua. * k19

Komentar