nusabali

Pengamanan Nataru di Padangbai, Polda Bali Kerahkan Anjing Pelacak

  • www.nusabali.com-pengamanan-nataru-di-padangbai-polda-bali-kerahkan-anjing-pelacak

AMLAPURA, NusaBali
Polda Bali kerahkan anjing pelacak untuk pengamanan di Pelabuhan Padangbai, Banjar Melanting, Desa Padangbai, Kecamatan Manggis, Karangasem, Rabu (22/12).

Anjing pelacak untuk mengantisipasi terjadinya penyelundupan barang-barang berbahaya seperti bahan peledak, narkoba, dan barang ilegal lainnya. Setiap kendaraan yang memuat barang menjalani pemeriksaan dengan bantuan anjing pelacak.

Sasaran utama truk-truk pengangkut barang dan mobil box. Bagasi mobil wajib dibuka dan anjing pelacak dimasukkan ke dalam mobil. Begitu juga saat truk melintas, anjing dimasukkan ke dalam kendaraan untuk memanfaatkan untuk mencium barang-barang berbahaya ilegal. Hanya saja kemampuan daya cium anjing pelacak terbatas dan cepat lelah. “Maksimal anjing pelacak mampu bekerja sekitar dua jam karena cepat lelah,” jelas Kapolsek Kawasan Pelabuhan Padangbai, Kompol Made Suadnyana.

Penumpang jelang Hari Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 relatif sepi, nyaris tidak ada antrean. Petugas lebih mudah melakukan pengawasan. Pelabuhan Padangbai telah diawasi secara berlapis melalui CCTV (closed circuit television), patroli menggunakan sepeda gayung, penjagaan di empat pos, dan anjing pelacak. “Sementara nihil kejadian, setelah melakukan penjagaan secara berlapis,” ungkap Kompol Suadnyana. Terpisah, Koordinator Satuan Pelabuhan Penyeberangan Padangbai Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah XII Bali dan NTB, I Nyoman Agus Sugiarta mengatakan, jelang Nataru mengoperasikan 24 kapal ferry. “Kami operasikan 24 kapal terbagi 13 trip, kapal diberangkatkan tiap 90 menit,” jelas Agus Sugiarta. *k16

Komentar